Pendaki Hilang di Gunung Piramid Ditemukan Meninggal Dunia

Seorang pendaki dinyatakan hilang bernama Thoriq Rizky yang berasal dari Desa Sukowiryo, Bondowoso, Jawa Timur sejak Minggu, 23 Juli 2019.

SHARE :

Ditulis Oleh: Taufiqur Rohman

Seorang pendaki bernama Thoriq Rizky dinyatakan hilang sejak Minggu, 23 Juli 2019 setelah mendaki di Gunung Piramid. Kabar hilangnya Thoriq Rizky sontak menghebohkan publik Indonesia, tak sedikit yang mengaitkannya dengan berbagai kejadian mistis di Gunung Piramid.

Setelah 12 hari menghilang, Thoriq Rizky ditemukan dalam keadaan meninggal pada Jumat, 5 Juli 2019 sore. Jenazah ditemukan dalam keadaan tersangkut batang pohon di jurang sedalam 400 meter dengan kemiringan yang sangat curam mencapai 75 derajat.

Sejak ditemukan, jenazah tidak langsung dievakuasi karena medan yang cukup berbahaya. Jenazah baru dipindahkan keesokannya pada Sabtu, 6 Juli 2019 dengan mengerahkan 100 orang relawan. Menurut pihak kepolisian setempat, butuh waktu hingga sekitar satu jam hingga jenazah bisa benar-benar dipindahkan dari jurang.

Jenazah tiba di Pos I sekitar pukul 16.00 WIB dan langsung dibawa ke instalasi kamar jenazah Rumah Sakit Daerah (RSD) Dr. Koesnadi untuk dilakukan autopsi lebih lanjut. Setelah lebih dari dua jam proses autopsi, dipastikan bahwa identitas jenazah benar-benar Thoriq Rizky. Jenazah selanjutnya dimakamkan di Dusun Nyamplungan, Desa Wonokalang, Kecamatan Wonoayu, Sidoarjo.

Kasuk hilangnya pendaki di gunung-gunung Indonesia semacam ini bukanlah kejadian langka. Lokasi pendakian yang terjal dan dikelilingi jurang, serta cuaca yang tidak menentu dianggap faktor utama yang menyebabkan hilangnya para pendaki. Gunung dianggap sebagai lokasi tertinggi tempat bersemayamnya berbagai penghuni ghaib, sehingga unggah ungguh dan tata krama selama kegiatan pendakian mutlak diperlukan.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU