Desa Alamanis Resort, Tempat Pelarian Terbaik dari Padatnya Jakarta

Desa Alamanis Resort sediakan hampir semua kebutuhan liburan yang berkualitas. Pilihan terbaik untuk kabur dari rutinitas yang membuat penat.

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Pepohonan di sekitar kamar seperti suasana desa. Foto dari sini

Kalau ditanya liburan panjang enaknya kemana, kami merekomendasikan untuk berlibur ke Desa Alamanis Resort. Resort ini berada di jalan raya Cirebon Kuningan, Jawa Barat. Kalau perjalanan dimulai dari Jakarta, butuh waktu sekitar 4 hingga 5 jam menuju ke sana. 

Pilihan berlibur di Desa Alamanis Resort sangat cocok untuk para pekerja kantoran Jakarta yang tak punya banyak waktu untuk liburan. Tak jauh dari Jakarta dan menyediakan fasilitas yang lengkap menjadi paket sempurna untuk mendapatkan liburan yang berkualitas ala pekerja kantoran. 

Desa Alamanis Resort berdiri di atas lahan seluas 2 hektar di daerah Beber, Kuningan. Resort yang terletak di kaki Gunung Ciremai ini mengusung konsep alam pedesaan yang benar-benar menyatu dengan alam.

Baca juga rekomendasi resort nyaman dengan pemandangan alam indah di sekitar Kuningan

Hampir di setiap unit bangunannya terbuat dari kayu. Kemudian, yang membuat resort ini sangat meneduhkan, banyak pepohonan rindang yang tumbuh menjulang.

Ruang kamar yang luas dengan properti etnik yang unik

Setiap tamu yang datang ke resort ini dipastikan akan mendapatkan pengalaman kembali ke kampung halaman. Karena, saat menginjakkan kaki ke resort di Kuningan ini, pengunjung akan disambut dengan alunan musik gamelan yang khas dan barang-barang properti yang etnik. 

Ruang kamar yang luas dengan properti kamar yang didominasi material kayu. Foto dari sini

Pemandangan alam yang indah dan suasana pedesaan yang menenangkan, ditambah ruang kamar yang luas dan fasilitas yang lengkap, akan menciptakan pengalaman bermalam yang nyaman. 

Pengunjung mendapatkan kimono batik yang unik. Foto dari akun instagram Desa_Alamanis

Lalu, di setiap kamarnya dilengkapi dengan TV kabel, shower room, bathtub, AC, dan akses free wi-fi. Ada kulkas juga yang bisa dimanfaatkan untuk menyimpan minuman atau camilan ringan selama liburan. Selain itu, terdapat juga area tempat duduk untuk bersantai di dalam kamar. 

Duduk minum teh di teras kamar. Foto dari akun instagram Desa_Alamanis

Menikmati secangkir teh di depan teras kamar bisa menenangkan pikiran. Kehangatan teh, kesejukan udara sekitar, dan segarnya pemandangan jadi kombinasi yang sempurna. 

Baca juga rekomendasi kuliner di Kuningan yang harus dicicipi selama liburan di Kuningan

Keunikan Desa Alamanis Resort yang mungkin tak ditemukan di resort-resort lainnya

KTP atau Kartu Tanda Penghuni Desa Alamanis Resort. Foto dari sini

Bukan hanya bangunan dengan konsep etnik aja yang membuat resort di Kuningan ini menjadi unik. Properti, fasilitas, hingga penamaan ruang yang terkesan sepele pun terlihat sangat menarik. 

Ruangan di Desa Alamanis Resort dinamai dengan nama yang berhubungan dengan desa. Misalnya lobi, diganti menjadi ‘Kantor Kepala Desa’. Tak hanya sampai di situ, keunikan lain dari resort ini adalah kartu tanda pengunjung. 

Setiap tamu yang menghuni ke resort ini diharuskan mendaftarkan data diri. Setelah terdaftar, tamu resort akan mendapatkan KTP atau Kartu Tanda Penghuni. Di mana KTP tersebut bisa memudahkan tamu resort untuk datang lagi di kemudian hari. 

Satu resort dengan banyak pilihan kegiatan yang membahagiakan

Menurut kami, Desa Alamanis Resort tak hanya suguhkan pemandangan lanskap alam yang indah. Tapi, resort ini jadi pelarian terbaik karena di sana banyak kegiatan yang bisa dilakukan untuk bersenang-senang atau pun merileksasikan pikiran. 

Kolam renang di luar ruangan Desa Alamanis. Foto berasal dari akun instagram Desa_Alamanis

Pertama adalah fasilitas kolam renang. Desa Alamanis Resort memiliki kolam renang di luar ruangan dengan pemandangan pepohonan hijau rindang dan air yang segar. Berenang di sana saat pagi atau sore hari pasti bisa menyegarkan tubuh kembali.

Yoga di pinggir kolam renang. Foto dari akun instagram Desa_Alamanis

Kemudian, tamu-tamu hotel bisa mengikuti kelas yoga yang dilakukan setiap pagi. Melakukan gerakan-gerakan yang menangkan pikiran dan hati. Suasana alam yang tenang semakin mendukung kegiatan ini. 

Kulah tempat mandi para raja zaman dahulu. Foto dari akun instagram Desa_Alamanis

Berendam di dalam kulah jadi kegiatan lain yang tak boleh dilewatkan. Kulah atau bak pemandian tradisional yang digunakan raja dan ratu zaman dahulu ini dipercaya mampu membuat kulit lebih sehat dan awet muda. Selain itu, dengan berendam pikiran jadi lebih tenang dan nyaman. 

Makan malam bersama di taman. Foto dari akun instagram Desa_Alamanis

Jika tubuh sudah rileks dan bugar, saat malam tiba, para tamu bisa menikmati makan malam dengan perapian yang ada di tengahnya. Duduk berbincang sambil menikmati hidangan lezat yang disajikan Desa Alamanis Resort akan menciptakan pengalaman yang berbeda. 

Ditambah lagi, resort di kuningan ini pun menyediakan fasilitas barbekyu. Desa Alamanis bisa jadi pilihan terbaik untuk habiskan akhir pekan bersama teman-teman atau keluarga. Sejenak kabur meninggalkan kebisingan kota Jakarta dan menyepi di tengah alam pedesaan Desa Alamanis Resort.  

Dengan semua fasilitas yang ada, rasanya para tamu tak perlu lagi keluar dari resort untuk menemukan destinasi wisata alam atau mencari tempat wisata untuk anak-anak. Satu resort yang sediakan semua kebutuhan liburan para pengunjungnya.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU