Begini Cara Restoran All You Can Eat Mendapatkan Keuntungan

Perlu diingat bahwa setiap bisnis pasti akan mencari keuntungan sebesar-besarnya agar tetap bisa berjalan. Lantas bagaimana dengan restoran all you can eat?

SHARE :

Ditulis Oleh: Taufiqur Rohman

Pernahkah anda berpikir bagaimana cara restoran yang memiliki konsep layanan all you can eat mendapatkan untung? Jika dilihat secara kasat mata, layanan all you can eat yang mempersilahkan pengunjung untuk menikmati makanan apapun dengan jumlah yang tak terbatas akan tampak seolah tidak memiliki untung sama sekali.

Perlu diingat bahwa setiap bisnis pasti akan mencari keuntungan sebesar-besarnya agar tetap bisa berjalan. Lantas bagaimana dengan restoran all you can eat? Restoran dengan layanan all you can eat membidik konsumen dari kalangan menengah keatas yang lebih memprioritaskan kenyamanan dan gengsi ketimbang harga. Prinsip dari restoran all you can eat hampir serupa dengan sistem subsidi silang.

Baca juga alasan restoran chinese didominasi warna merah.

Setiap pengunjung akan dikenai tarif cukup mahal untuk bisa menikamati setiap makanan semampu mereka menghabiskannya. Namun pada kenyataannya tidak banyak pengunjung yang mampu menghabiskan banyak makanan dalam sekali kujungan. Hal ini dikarenakan setiap orang memiliki kapasitas makan yang berbeda-beda. Celah inilah yang dimanfaatkan oleh pihak restoran untuk mengambil keuntungan.

Dalam segi ekonomi, restoran all you can eat menerapkan hukum pengurangan utilitas marjinal (law of diminishing marginal utilty) yang menyatakan bahwa untuk setiap penambahan barang yang dikonsumsi, konsumen akan memperoleh kepuasan yang berkurang. Berdasarkan hukum ini restoran yang memberikan layanan all you can eat akan menetapkan harga diatas harga rata-rata hidangan yang dapat dikonsumsi berdasarkan asumsi pelanggan akan berada pada titik nol utilitas marjinal sebelum mereka bisa mengonsumsi sejumlah makanan yang setara biaya yang dikeluarkan retsoran tersebut untuk makanannya. Dari hal ini dapat diketahui jika penyetaraan konsumsi makanan oleh pengunjung dengan harganya akan sulit dicapai.

Dalam rangka memperbesar keuntungan yang diperoleh biasanya pihak retsoran akan menambahkan menu yang memiliki kadar gula tinggi seperti nasi, es krim, dan puding. Dari hasil penelitian, konsumsi makanan yang mengandung kadar gula tinggi dapat memberikan rasa kenyang lebih cepat. Sangat disarankan jika suatu saat anda mengunjungi restoran all you can eat untuk tidak terlalu banyak mengambil makanan dengan kadar gula tinggi agar bisa menikmati lebih banyak makanan.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU