Tak dipungkiri bahwa manusia hidup di dunia tidaklah sendiri, terdapat berbagai makhluk astral yang diam-diam hidup berdampingan dengan manusa. Biasanya sebagian besar makhluk astral ini mendiami tempat-tempat yang gelap, lembap, dan jauh dari aktivitas manusia. Beberapa diantaranya adalah hutan, rumah kosong, gudang, dan kamar mandi.
Tempat-tempat berikut ini dikenal sebagai yang paling angker di dunia, diduga menjadi sarang makhluk-makhluk astral mengerikan.
Hutan Aokigahara terletak di barat laut Gunung Fuji dan 100 kilometer sebelah barat Kota Tokyo. Cahaya matahari tidak mampu menyinari hingga ke lantai hutan membuat suasana menjadi sunyi, kelam namun menenangkan. Hutan Aokigahara oleh masyarakat Jepang memang sudah dikenal lama sebagai salah satu lokasi di Jepang untuk melakukan bunuh diri. Terdapat kisah misteri yang beredar di masyarakat Jepang tentang Roh Yurei yang digambarkan sebagai sosok wanita berbaju putih dengan rambut hitam panjang. Masyarakat Jepang percaya bahwa Roh Yurei berasal dari arwah wanita korban bunuh diri.
Museo de las Momias merupakan sebuah museum yang menyimpan lebih dari 100 mumi di Guanajato, Meksiko. Mumi-mumi ini merupakan korban-korban wabah kolera di Meksiko pada tahun 1833. Dahulu mereka yang terkena wabah kolera akan segera dikuburkan agar wabah tidak semakin meluas. Beberapa bahkan ada yang dikuburkan dalam kondisi masih hidup. Terdapat beberapa mumi yang ditemukan dengan poisis tertelungkup di dalam peti mati, dengan dahi penuh cakaran dan mulut menganga penuh darah akibat menggigiti tangannya sendiri hingga putus.
Tidak banyak yang tahu ternyata terdapat sisi lain Kota Paris yang dikenal sangat menyeramkan dan mengerikan. The Catacombs of paris merupakan terowongan bawah tanah yang membentang di dasar Kota Paris. Sekitar enam juta jasad yang telah menjadi tengkorak tersusun rapi di tembok terowongan bawah tanah ini. Mereka adalah jasad para pekerja tambang yang meregang nyawa saat membangun terowongan ini di era Kerajaan Perancis. Terowongan yang berliku seperti labirin dengan teror dari makhluk-makhluk astral akan menyesatkan siapapun yang datang.
La Isla De La Munecas merupakan sebuah pulau di Meksiko yang saat ini menjadi salah satu destinasi wisata horor yang dikenal dengan boneka mati. Ribuah boneka lusuh dan berlumut digantung oleh seseorang yang pernah tinggal disana. Tujuannya adalah agar boneka-boneka ini dapat menjadi teman bermain dari arwah anak-anak yang dulunya meninggal di sekitar La Isla De La Munecas, berharap arwah anak-anak tersebut tidak mengganggunya lagi.
Dalam bahasa setempat, Tuol Sleng bermakna bukit pohon beracun. Tuol Sleng merupakan salah satau saksi bisu kekejian pemerintahan Khmer di Phnom Penh tahun 1975-1979. Awalnya Tuol Sleng adalah sebuah sekolah yang kemudian beralih fungsi menjadi penjara. Saat ini Tuol Sleng dijadikan sebuah museum yang menyimpan potret korban penyiksaan, alat interogasi, serta tengkorak dari jasad-jasad korban penyiksaan. Begitu datang ke Tuol Sleng, pengunjung akan merasakan aura mencekam yang kontras dengan sisi luar.
Ingin mengadakan perjalanan wisata tapi malas repot ngurus ini itu? Tak perlu khawatir, Phinemo Marketplace hadir menyelasaikan permasalahan anda. Ratusan paket wisata dalam dan luar negeri dari tour opertaor terpercaya di Indonesia telah terdaftar di halaman Phinemo Marketplace. Tunggu apalagi, cek selengkapnya di >> Paket Wisata Phinemo Marketplace.