Rekomendasi Panorama Wisata Sulawesi Selatan yang Hits Memesona

Jangan sampai kebingungan saat mencari destinasi wisata Sulawesi Selatan berupa panorama dan wahana alam yang masih asri serta menawan. 

SHARE :

Ditulis Oleh: Himas Nur

Jangan sampai kebingungan saat mencari destinasi wisata Sulawesi Selatan, sebab wilayah ini memiliki tujuan pariwisata yang tak kalah mengagumkan dibanding kawasan-kawasan Indonesia yang lain.

Di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, terdapat beberapa destinasi wisata berupa panorama dan wahana alam yang masih asri serta menawan.

Berikut adalah beberapa rekomendasi bagi Anda yang tengah melakukan wisata di Sulawesi Selatan, lima destinasi ini sayang bila Anda lewatkan.

1. Air terjun Mabuangnge

Air terjun di kabupaten Barru. Sumber foto

Baca Juga: Kuliner Kaledo, Santapan dari Kaki Lembu khas Palu, Sulawesi Tengah

Wisata Sulawesi Selatan pertama yang bisa Anda kunjungi adalah Air Terjun Mabuangnge. Air terjun ini memiliki daya tarik yang spesial dibandingkan dengan air terjun lain yang ada di Barru.

Ketinggian air terjun ini mencapai 30 meter dan berada di tengah hutan. Tempatnya yang sejuk dan asri pasti akan sangat menyenangkan untuk Anda menikmati akhir pekan di sini.

2. Sungai Salopuru

Sungai di kabupaten Barru. (Foto/Barru)

Wisata ini memiliki keindahan yang masih sangat alami. Air sungai yang tenang juga sangat cocok bagi Anda untuk merehatkan diri sejenak.

Di sekitar sungai ini pun, terdapat tumbuh-tumbuhan dan bunga liar yang semakin menambah keindahan dari tempat ini. Sungai Salopuru terletak di pelosok kecamatan Pujananting dengan lokasi yang cukup tersembunyi.

3. Bukit Lakeppo

wisata di kabupaten Barru (Foto/Travelingyuk)

Bukit Lakeppo terletak di Dusun Lakeppo, Desa Libureng, Kecamatan Tanete riaja, Kabupaten Barru. Untuk pergi ke bukit ini, Anda harus menempuh jarak sekitar 30 km ke arah timur dari arah Kota Barru.

Di tempat ini Anda bisa menikmati sunrise dan sunset. Dan di malam hari, Anda bisa menikmati bintang-bintang yang bertebaran di atas bukit ini.

4. Pantai Padongko

Pantai Padongko Sulsel (Foto/Twitter)

Pantai ini berlokasi di depan area kawasan Bola Pitue, Mangngempang, Barru. Di pantai ini pun tersedia beberapa gazebo untuk Anda bersantai.

Taman di pantai ini pun cukup luas sehingga Anda juga bisa berfoto-foto di tempat ini. Biasanya, pantai ini ramai dikunjungi pada sore hari untuk melihat keindahan matahari terbenam.

5. Air terjun Batulappa

Air terjun di kabupaten Barru (Foto/Barru)

Baca Juga: Liburan ke Sulawesi, Inilah Momen Bahagia Donna Agnesia dan Darius Sinathrya

Wisata Sulawesi Selatan selanjutnya adalah Air Terjun Batulappa. Air terjun ini merupakan salah satu wisata yang populer di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.

Meski populer, wisata ini belum terlalu ramai pengunjung. Hal ini dikarenakan sulitnya akses untuk mencapai tempat indah ini.

Untuk bisa mencapai air terjun Batulappa, Anda harus melakukan perjalanan ke dusun Batulappa. Di dusun ini, Anda bisa menikmati hijaunya pemandangan hamparan sawah dan pedesaan yang sejuk.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU