Walikota Solo Bergabung dengan Peserta SBC X gunakan Kostum Jatayu

Tidak hanya masyarakat Solo yang ikut serta dalam gelaran Solo Batik Carnival, bahkan walikota Solo ikut mengenakan kostum Jetayu.

SHARE :

Ditulis Oleh: Syaiful Millah

Walikota Solo ikut serta dalam kegiatan Solo Batik Carnival 2017 lengkap dengan kostum Jetayu,

 

Kota Solo memang pantas dinobatkan sebagai Kota Budaya. Hampir setiap minggu kota ini mengadakan berbagai macam event budaya. Weekend kemarin, Solo kembali menggelar event budaya, Solo Batik Carnival (SBC). Pagelaran Kostum terbesar kedua di Indonesia setelah Jember Fashion Carnival ini memasuki usia satu dasawarsa. Ada yang menarik pada Grand Carnaval Solo Batik Carnival ke 10 kemarin (Sabtu 15 Juli). Walikota Solo, F.X. Hadi Rudyatmo yang akrab disapa Rudy ikut berpartisipasi dalam acara tersebut. Menariknya, Rudy tidak hanya memberikan sambutan diawal acara saja, melainkan ia juga ikut mengenakan kostum defile Jatayu bersama dengan ketua Yayasan Solo Batik Carnival dan peserta SBC lainnya.

F.X. Hadi Rudyatmo saat sesi foto bersama para awak media dan photographer sebelum membuka acara Solo Batik Carnival 2017. Kostum yang dikenakan Walikota Solo maupun peserta SBC lainnya ini bisa mencapai dua puluh lima kilogram.

Rudy bersama dengan Asisten Deputi Pengembangan Segmen Pasar Bisnis dan Pemerintah Kemenpar berpose di depan awak media dan photographer.

Rudy saat membacakan sambutannya pada pembukaan Solo Batik Carnival ke 10. Dalam sambutannya, ia menghrapkan acara ini bisa mendatangkan wisatawan. 

“Hadirkan wisatawan. Tujuan utama itu. Tapi yang paling utama adalah menggerakkan ekonomi Solo. Pesertanya saja 300 peserta. Uang yang beredar pasti cukup banyak”

Pelepasan burung sebagai tanda resmi dibukanya Solo Batik Carnival 2017. Acara yang berlangsung sejak pukul 15.00 ini berjalan cukup lancar dan meriah. Terlebih lagi SBC kali ini tidak hanya menampilkan peserta dari Solo saja, namun kedatangan juga tamu dari Jember Fashion Carnaval dan Caruban Carnival dari Kota Cirebon yang ikut memamerkan kostum – kostum yang sangat megah.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU