Deretan gedung dan bangunan yang megah, artistik, dan unik, seperti bangunan tua, kuno dan bangunan bersejarah pasti sering dijumpai saat traveling yang membuat orang tidak tahan untuk memotretnya. Mulai dari foto selfie, OOTD ataupun hanya memotret bangunannya saja. Saat melakukan pemotretanpun ada trik-trik tersendiri untuk menghasilkan foto yang bagus.
Selain penggunaan alat, kemampuanmu dalam mengambil foto juga menentukan hasil foto tersebut. Menggunakan kamera smartphone bukan berarti fotomu akan lebih jelek daripada menggunakan kamera DSLR, begitu pula sebaliknya. Oleh karena itu, simak trik-trik yang dalam artikel ini:
1. Tak perlu memaksa harus memasukan semua bagian bangunan, cukup pilih sisi paling menarik dari bangunan tersebut
Dalam suatu bangunan terdapat beberapa spot yang bisa dijadikan background foto, ambilah bagian yang paling menarik, mungkin bagian yang terdapat ukir-ukiran, bagian terminimalis dan antik atau bagian lain yang nampak eye catching. Jika sering melakukannya, kelamaan intuisimu memilih angle terbaik akan terasah.
2. Manfaatkan sudut perspektif dari bangunan
Perspektif atau sudut pandang adalah teknik atau metode untuk menggambar objek-objek berupa benda, ruangan (interior), dan lingkungan (eksterior) yang ukurannya lebih besar dari manusia.
Teknik ini tercipta karena keterbatasan jarak pandang mata kita dalam melihat objek. semakin jauh jarak mata dengan benda, semakin kecil penampakannya dan bahkan akan hilang dari pandangan pada jarak tertentu. Sebaiknya, semakin dekat jarak mata kita, benda tersebut akan terlihat semakin besar.
Cobalah memotret bangunan dari berbagai sisi bangunan untuk mendapatkan perspektif berbeda.
3. Cobalah bereksperiman mengambil gambar dari sudut pandang atas (high angle) dan sudut pandang bawah (low angle)

Untuk menunjukan tampilan berbeda suatu bangunan, Kamu bisa bereksperimen dengan memotretnya dari high angle
4. Manfaatkan interior bangunan untuk dijadikan foreground foto

Memanfaatkan foreground membuat foto tidak monoton.
5. Perhatikan garis horizon saat memotret bangunan
6. Jadikan dirimu sebagai objek utama, padukan fashion yang kamu pakai, sesuaikan dengan bangunan yang menjadi background foto

Jangan sampai salah kostum.
7. Gunakan lensa wide 16mm – 35mm
Dapatkan ulasan menarik lainnya tentang FOTO, tulisan lain Meilia Surya W
Tag : foto, fotografer, fotografi, instagram, tips memotret, traveling, wisata kota