Tempat Wisata di Polandia yang Menjadi Lokasi Syuting Serial The Witcher

The Witcher mengambil latar di kehidupan kuno Polandia. Lokasi syuting yang digunakan ternyata merupakan tempat wisata yang dapat dikunjungi oleh siapapun.

SHARE :

Ditulis Oleh: Taufiqur Rohman

Musim pertama serial The Witcher yang ditayangkan oleh Netflix telah mencapai episode puncaknya. The Witcher bercerita tentang pertemuan seorang pemburu monster penyendiri bernama Geralt of Rivia, penyihir Yennefer of Vengerberg, dan seorang putri dari Cintra bernama Ciri. Sejak ditayangkan perdana, serial televisi petualangan mitologi ini mendapatkan respon positif oleh publik.

The Witcher mengambil latar di kehidupan kuno Polandia. Lokasi syuting yang digunakan ternyata merupakan tempat wisata di Polandia yang dapat dikunjungi oleh siapapun. Berikut adalah beberapa diantaranya.

1. Istana Ogrodzieniec

(Instagram/gohaandfifty)

Dalam serial The Witcher, Istana Ogrodzieniec menjadi latar adegan Battle of Sodden yang menjadi puncak di episode terakhir. Istana Ogrodzieniec yang terletak di Podzamcze dibangun pada abad ke-14 Masehi. Tahun 1655, istana ini pernah diserbu, dijarah, dan dibakar hingga akhirnya menjadi sebuah reruntuhan hingga sekarang. Tahun 1906, Sightseeing Society membeli reruntuhan Istana Ogrodzieniec untuk kemudian dimanfaatkan sebagai tempat wisata di Polandia.

2. Zalipie

(Instagram/womenofpoland.pl)

Zalipie adalah sebuah desa yang dianggap memiliki kemiripan dengan cottage rakyat yang ada di dalam game The Witcher. Lokasi Zalipie berada sekitar 7 km dari Olenso. Zalipie begitu dikenal karena memiliki cottage yang sangat dekoratif. Setidaknya terdapat 20 cottage di Zalipie yang dicat custom dekoratif.

Tak jauh dari Zalipie terdapat bekas rumah salah seorang seniman lokal Polandia, Felicja Curylowa dianggap sebagai representasi untuk tradisi yang ada dalam The Witcher. Kincir angin di Museum Open-Air Wiekopolski Ethnographic Park juga memberi inpirasi untuk Redania dalam gemar The Witcher.

3. Zuraw

(Instagram/gdnask_official)

Sebelum menjadi serial televisi di Netflix, The Witcher awalnya adalah sebuah game komputer dengan genre role-playing. Sang penulis, Andrzej Sapkowski disebut-sebut terinspirasi dari Zuraw karena dianggap sangat mirip dengan Novigrad dalam game. Zuraw sendiri merupakan simbol kejayaan maritim Gdansk di masa lampau.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU