Panduan Lengkap Berwisata ke Pulau Derawan

Bukan hanya snorkeling, inilah berbagai keseruan yang bisa dilakukan wisatawan selama liburan di Pulau Derawan. Tak akan terlupakan!

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Pulau Derawan terkenal dengan terumbu karang yang indah, jumlah ikan-ikan karang yang tak terhitung, padang lamun yang subur, serta hutan mangrove yang masih terjaga. Karena keindahannya, Derawan pun tak pernah sepi dari wisatawan. Terutama para pecinta pemandangan bawah laut.

Baca juga: Cara ke Derawan dengan gaji 2 Juta-an

Pulau Derawan sendiri berada dalam kawasan Kepulauan Derawan yang terkenal dengan tiga destinasi unggulan yaitu Pulau Derawan itu sendiri, lalu Pulau Maratua, dan Pulau Kakaban. Tak kalah menarik dari dua pulau unggulan Kepulauan Derawan, berikut ini keistimewaan Pulau Derawan yang banyak dicari oleh wisatawan.

Wisatawan dapat berenang di taman bawah laut kelas dunia

Pemandangan bawah laut. Sumber

Di Kepulauan Derawan terdapat 460 jenis karang-karangan, 870 jenis ikan dari kuda laut kerdil hingga pari manta raksasa. Bayangkan, pemandangan bawah laut Derawan bukan hanya membuat wisatawan takjub, tapi juga betah.

Bahkan wisatawan dengan mudahnya menemui sekelompok pari manta berjumlah lebih dari 50 ekor berenang setiap harinya. Wisatawan dapat berinteraksi dengan memberi makan para ikan sambil berenang atau melihat dari atas kapal.

Bukan hanya itu saja, bagi wisatawan yang ingin merasakan suasana menyelam yang berbeda bisa memilih poin penyelam paling terkenal di Pulau Derawan yaitu:

  1. Old Piezk untuk melihat ikan dasar laut yang unik,
  2. Shark Point untuk melihat hiu,
  3. Snapper Point,
  4. Coral Garden untuk melihat karang-karangan,
  5. Blue Triggel Wall,
  6. Tuturuga Point.

Karena tak terlalu luas, wisatawan dapat berkeliling Pulau Derawan

Jika sudah lelah menyelam, mungkin akan lebih menarik jika wisatawan sesekali mencoba berkeliling di Pulau Derawan melihat garis pantai dan pasir putih khas Pulau Derawan yang masih perawan dengan kemiringan lereng sekitar 7° – 11°, lebar 13,5 – 20 meter dan luas 44,60 hektar.

Wisatawan dapat melihat sunset dan sunrise di sepanjang pantai di pinggir Pulau ini sembari duduk-duduk di pinggir pantai dan menikmati keramahan warga Suku Bajau.

Layaknya pulau dewata, Pulau Derawan punya wahana air yang menarik

Meskipun jauh dari keramaian, namun Derawan memiliki fasilitas yang sangat lengkap. Mulai dari penginapan berkelas, kafe, restoran hingga wahana air yang menyenangkan.

Bukan hanya snorkeling dan diving, di pulau ini wisatawan dapar merasakan naik banana boat, kano, perahu layar, dan permainan air lainnya. Fasilitas ini akan menambah kepuasan saat berlibur ke Pulau Derawan.

Baca juga: Panduan Lengkap Wisata ke Pulau Kakaban

Penginapan dengan pemandangan alam yang asri

Fisheries Eco Villa adalah sebuah resort di Pulau Derawan. Foto oleh Fisheries Eco Villa

Kebanyakan penginapan di Pulau Derawan memiliki konsep musim panas di mana wisatawan bisa tidur di bawah langit dan melihat pemandangan laut lepas dan jauh dari keramaian. Meskipun konsep hampir sama, tapi harga yang ditawarkan cukup berbeda. Mulai dari harga Rp 150.000,- wisatawan sudah dapat mendapatkan penginapan mewah dengan pemandangan langsung menghadap ke alam. Jika ingin lebih mewah biasanya per kamar di banderol Rp 700.000,-.

Berikut ini penginapan terfavorit bagi wisatawan di Pulau Derawan:

  1. Derawan Dive Resort
  2. Fisheries Eco Villa
  3. Sari Cottage Derawan
  4. Derawan Dive Lodge
  5. Mirroliz Pelangi Cottage
  6. Derawan Beach CAFE & Cottage

Baca juga: Resort Romantis menghadap langsung ke alam di Kalimantan.

Kuliner unik dan menarik yang harus dicicipi wisatawan saat ke Pulau Derawan

Kuliner khas tehe-tehe. Foto oleh @swiftletdesignhouse

Sebagai pulau yang memiliki potensi laut, masyarakat Pulau Derawan ternyata juga memiliki kuliner khas yang tak jauh dari kehidupan laut. Tehe-tehe Kima-kima, dan Elai adalah kuliner paling terkenal di Pulau Derawan.

Tehe-tehe sendiri merupakan kuliner yang dibungkus dengan cangkang landak laut. Isiannya adalah beras ketan yang dicampur dengan santan dan ditutup daun pandan lalu dimasak kurang lebih 1 jam. Rasa Tehe-tehe kurang lebih seperti ketupat, tapi dikemas dengan cangkang landak laut.

Sedangkan Kima-kima sendiri merupakan kuliner khas Pulau Derawan yang terbuat dari kerang laut yang dibuat menjadi seperti ikan asin yang dikeringkan. Harganya cukup mahal dan banyak dijual di lapak-lapak masyarakat di sekitar. Setengah kilo harganya sekitar Rp 50.000,-

Satu lagi kuliner khas Pulau Derawan yang unik dan patut dicoba yaitu Elai. Elai merupakan buah-buahan khas Pulau Derawan yang mirip dengan buah durian. Daging buahnya berwarna orange kekuningan.

 

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU