Panduan Sehari Kulineran di Jogja

Dijamin tidak bikin katong jebol, karena deretan menu yang kami sarankan dalam panduan sehari kulineran di Jogja ini harganya mulai dari Rp7.000 saja.

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Menghabiskan sehari kulineran di Jogja memang tidak pernah ada salahnya, karena kota ini memiliki segudang pilihan kuliner lezat yang bisa bikin lidah bergoyang. Kamu bisa mencicipi gudeg legendaris hingga ngopi ala warga lokal.

Berikut ini panduan sehari kulineran di Jogja yang bikin Kamu bakal kangen pengen liburan lagi ke Jogja.

Baca juga: Geprek Soto Seturan, Kuliner Unik di Jogja Rasanya Bikin Penasaran

Saat pagi, cicipi gudeg legendaris Mbah Lindu

Gudeg Mbah Lindu, destinasi yang wajib dikunjungi saat sehari kulineran di Jogja. Foto by @infojogja.co

Mengawali pagi di Yogyakarta akan makin lengkap jika Kamu sarapan di Warung Makan milik Mbah Lindu yang sudah ada sejak zaman kolonial.

Mbah Lindu sendiri sudah berumur 97 tahun. Ia menjual gudeg dengan tekstur daging nangka muda yang lembut. Biasanya disajikan dengan krecek pedas, telur bacem, suiran ayam dan nasi putih.

Selain gudeg, Mbah Lindu juga seringkali menjual bubur gudeg khusus untuk menu sarapan pagi.

Jam buka: 05.00 – 10.00 WIB.
Lokasi: Jl. Sosrowijayan di antara Hotel Malioboro Inn dan Grage Ramayana.
Kisaran harga: Rp15.000 hingga Rp.30.000.

Banyak yang bilang makan siang enaknya di Kopi Klothok

Makan di sini paling wajib. Foto/@xiaolingchan

Ini adalah warung yang menjajakan kuliner rumahan yang nyaman. Meskipun seringnya ramai, tapi ada saja tempat duduk yang bisa Kamu pilih,  baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan.

Kamu bisa memilih aneka makanan rumahan seperti sayur lodeh tahu tempe, pindang goreng, sambal dadak, hingga telur goreng. Menu yang tidak boleh dilewatkan adalah Kopi Klothok yang nikmat khas Jogja.

Lokasi: Jl. Kaliurang km 16.
Harga kisaran: Rp 20.000.
Jam buka: 06.00–22.00 WIB.

Habis makan berat, menikmati rujak es krim Pakualam pasti mantap

Rasanya unik lho karena memadukan rujak dan es krim. Foto/@daviddepe

Inilah kuliner unik yang patut disantap sebagai pencuci mulut sehabis makan siang.

Seperti namanya, es krim di sini disajikan di atas rujak buah-buahan yang diparut menjadi potongan panjang. Es krimnya berwarna merah dan ketika disantap Kamu bisa merasakan perpaduan manis, pedas, dingin, hidangan ini.

Lokasi: Rujak Es krim Pak Paino yang ada di daerah Puro Pakualaman.  Jl. Harjowinatan, Purwokinanti, Pakualaman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kisaran harga: Rp5.000.
Buka: 09.00 – 16.00 WIB.

Baca juga: Bacem Kepala Kambing H.Sukirman, Kuliner Nyeleneh Jogja Wajib Dicoba

Menjelang sore, enaknya menikmati sore dengan Wedang Ronde Mbah Payem

Menu sehari kulineran di Jogja selanjutnya adalah wedang ronde Mbah Payem. Foto/@streetfoodstories

Sebenarnya rasa ronde buatan Mbah Payem ini tak jauh beda dengan ronde lainnya, tapi ia adalah salah satu penjual ronde yang legendaris di Jogja. Usianya bahkan sudah mencapai 90 tahun. Konon ini adalah kedai ronde langganan Pak Harto.

Mbah Payem ini setiap harinya berjualan wedang ronde di daerah Kauman Yogyakarta, tepatnya di barat Alun-alun Utara dekat Masjid Kraton, Yogyakarta.

Lokasi: Jl. Kauman, Ngupasan, Gondomanan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jam buka: 19.30 – 02.00.
Kisaran harga: Rp7.000.

Supaya menu sehari kulineran di Jogja nggak cuma manis doang, nikmati kelezatan Oseng Mercon Bu Narti

Oseng-oseng Mercon Yogyakarta. Sumber foto

Warung ini sudah ada sejak tahun 1965. Dinamai mercon karena hidangannya dibumbui dengan cabai super pedas yang bisa bikin mulut terbakar bagai kena letupan mercon. Meskipun terkesan lebay, tapi kalau Kamu sudah coba masakan ini Kamu bakalan ketagihan.

Isi hidangan ini terdiri dari daging sapi, lemak dan kikil. Di warung bu Narti, Kamu juga bisa makan burung puyuh goreng atau ayam goreng di sini. Nanti disediakan sambal super pedas sebagai pelengkap.

Lokasi: Jalan KH. Ahmad Dahlan, Purwodiningratan No.110, Ngampilan, Kota Yogyakarta.
Jam buka: 17.00 – 00.00 WIB.
Kisaran harga:  Rp15.000 per porsi.

Soto Sampah menutup kulineranmu di Jogja

Foto/@sotosampahjogja

Satu lagi menu yang wajib Kamu cicipi jika sehari kulineran di Jogja yakni Soto Sampah. Meski bernama sampah, namun kuliner ini pun punya cita rasa yang sama seperti soto pada umumnya, lengkap daging ayam, kuah gurih, dan bihun putih. Kurang menggiurkan? Jangan salah, Soto Sampah jadi primadona kuliner dini hari di Jogja.

Lokasi: Jl. Kranggan No.2, Cokrodiningratan, Jetis, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kisaran harga: Rp7.000.
Jam buka: 22.00 -04.00 WIB.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU