Museum MACAN Pamerkan Karya Seniman Dunia Asal Jepang, Yayoi Kusama

Museum Macan gelar pameran Yayoi Kusama terbesar di Indonesia. Karya seni kontemporer akan menginspirasi dan memberikan ide fresh untuk terush berkarya.

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Yayoi Kusama, seniman asal Jepang yang terkenal dengan karya-karya seni kontemporernya ini akan mengadakan pameran di Museum Macan Jakarta. Pameran bertajuk “Yayoi Kusama: Life is The Heart of Rainbow” ini akan diselenggarakan pada 12 Mei hingga 9 September 2018 mendatang.

Yayoi Kusama bersama karya-karyanya yang eksentrik. Foto dari sini

Pameran kali ini akan berfokus pada perkembangan artistik Yayoi Kusama selama hampir 70 tahun. Di mulai dengan karya dari era 1950-an hingga karya-karyanya sekarang. Total terdapat 130 karya yang menggambarkan kreativitas Yayoi Kusama pada periode-periode penting dalam karier dan hidupnya. Bisa dibilang, pameran Yayoi Kusama ini pun akan menjadi pameran karya Yayoi Kusama yang terbesar di Indonesia.

Baca juga: Mengeksplor lagi keunikan karya seni di Museum Macan Jakarta

Sebanyak 130 karya Yayoi Kusama akan ditampilkan dalam berbagai bentuk seperti lukisan, patung, karya di atas kertas, serta lima instalasi termasuk akuisisi terbaru Museum Macan: I Want to Love on the Festival Night (2017). Selain itu, pengunjung akan dapat melihat karya-karya yang tidak ditampilkan dalam kedua pameran sebelumnya, termasuk Flower (1953) dan Untitled (Child Mannequin) (1966).

Instalasi seni karya Yayoi Kusama. Foto dari sini

Sebelumnya, Museum Macan pun pernah memamerkan karya instalasi Yayoi Kusama bertajuk “Infinity Mirrored Room – Brilliance of the Souls (2014)” di area Taman Patung Museum Macan. Nantinya, karya-karya tersebut juga akan menjadi bagian dari pameran Yayoi Kusama.

Karya seni kontemporer Yayoi Kusama yang identik dengan warna-warni cerah sangat menarik untuk diamati. Motif-motif polkadot, jaringm labu, dan motif lain yang menjadi favorit Yayoi Kusama akan menjadi sumber inspirasi untuk ide-ide yang lebih fresh lagi.

Baca juga: Tujuh tempat romantis di Jakarta yang cocok dikunjungi bersama pasangan tercinta

Pencinta seni kontemporer atau pun wisata foto wajib datang ke pameran ini. Namun, hingga artikel ini diturunkan belum ada release berapa harga tiket masuk ke pameran Yayoi Kusama ini. Namun, sebagai perbandingan, tahun lalu harga tiket masuk pameran Yayoi Kusama di National Gallery Singapore, dibanderol dengan harga sekitar 10-15 SGD.

Kita tunggu saja kabar lanjutannya. Sementara ini, untuk bisa masuk mengunjungi Museum Macan di luar pameran Yayoi Kusama, pengunjung dikenakan harga tiket masuk sebesar Rp50 ribu untuk desawa, Rp40 ribu untuk pelajar, dan Rp30 ribu untuk anak-anak. Museum ini buka dari hari Selasa-Minggu pukul 10.000-19.00 WIB dan tutup di hari Senin dan hari libur nasional.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU