Potret Sederhananya Menteri Sri Mulyani Saat Cicipi Pecel Madiun 99

Menteri Sri Mulyani cicipi pecel Madiun 99 yang dikenal dengan rasanya yang melegenda. Dibangun pada tahun 1987, racikan bumbu pecel yang dihidangkan lebih mantap dan berbeda dari warung-warung pecel lain.

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Sri mulyani cicipi nasi pecel madiun. Foto dari sini

Sri Mulyani ternyata penggemar kuliner tradisional. Hal ini terlihat ketika Sri Mulyani bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mencicipi pecel Madiun saat berkunjung ke Kota Madiun pada Kamis (29/3/2018) siang.

Tak sembarangan memilih, Sri Mulyani dan menteri lainnya menikmati pecel Madiun di salah satu warung pecel paling legendaris, warung pecel 99 yang berada di Jalan Cokroaminoto No. 99, Kelurahan Kejuron, Kecamatan Taman, Kota Madiun.

Baca juga: 5 Kedai Martabak Enak di Jakarta

Berbeda dari pecel pada umumnya, Pecel Madiun memiliki ciri khusus. Pecel ini disajikan di atas daun pisang berbentuk menyerupai mangkuk (pincuk) dengan beberapa pilihan sayuran seperti kangkung, kacang panjang, tauge, dan petai cina. Sebelum dihidangkan, pecel akan ditaburi serundeng dan saus kacang yang menggugah selera. Lauk pendamping makan pecel ini pun bermacam-macam, ada tahu tempe, rempeyek dan telur.

Sajian pecel Madiun, makanan yang dicicipi Sri mulyani Kamis lalu. Foto dari sini

Yang spesial dari Warung Pecel Madiun 99, lauk yang disajikan tak hanya tempe dan rempeyek saja, ada juga iso, babat, atau pun paru. Saat mencicipi pecel Madiun di Warung 99, Sri Mulyani memilih lauk kerupuk, iso, babat, dan juga paru.

Melansir dari Tribunnews, Sri Mulyani mengatakan bahwa pecel Madiun yang dicicipi memiliki cita rasa yang enak dan otentik. Dia pun terlihat sangat senang bisa menikmati pecel di Madiun.

Menteri Sri Mulyani rapat bersama menteri lain di warung pecel.

Baca juga: Juri Kontes Masak Inggris yang Protes Mengapa Ayam Rendang Tidak Garing Dihujat Netizen

Tentang Warung Pecel Madiun 99 yang melegenda dari masa ke masa

Warung Pecel Madiun 99 yang dikunjungi Menteri Sri Mulyani ini memang legendaris. Dibangun pada tahun 1987, racikan bumbu pecel yang dihidangkan lebih mantap dan berbeda dari warung-warung pecel lain. Salah satu rahasianya, bumbu pecel dibuat melalui racikan khusus dengan resep turun temurun.

Pantaslah cita rasa pecel Madiun 99 ini terdengar hingga istana. Kenyataannya, tidak hanya Menteri Keuangan Sri Mulyani, mantan presiden Susilo Bambang Yudhoyono pun pernah singgah di warung pecel legendaris ini. Tak ketinggalan artis-artis ibukota pun menyambangi warung pecel 99 ini.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU