Kebun Bunga Setiya Aji, Destinasi di Semarang yang Menawarkan Kesejukan Alami

Jika berkunjung ke Semarang, jangan hanya mampir ke Lawang Sewu. Kamu juga harus mampir ke Kebun Bunga Setiya Aji di Bandungan

SHARE :

Ditulis Oleh: Faiz Abi

Semarang tak hanya mempunyai wisata Lawang Sewu saja. Masih banyak yang bisa dieksplor di Semarang. Ada wisata kota lama, pecinan Semarang, Umbul Sidomukti, dan Kebun Bunga Setiya Aji. Semua wisata tersebut bisa Kamu kunjungi kalau Kamu sedang berlibur di Semarang karena tak akan membuatmu menyesal.

Salah satu yang menarik dan harus Kamu kunjungi adalah Kebun Bunga Setiya Aji. Meski berada di wilayah Bandungan yang cukup jauh dari pusat Kota Semarang, kebun bunga ini akan membuat lelahmu hilang ketika sampai di sana. Kebun Bunga Setiya Aji kian ramai dikunjungi wisatawan lokal setelah foto keindahan kebun bunga krisan tersebar di instagram.

Mengenal Kebun Bunga Setiya Aji

Bunganya indah. Foto oleh putrisantika24.

Kebun Bunga Setiya Aji berada di wilayah Bandungan yang terkenal dengan hawanya yang sejuk. Bandungan juga menjadi tempat favorit untuk warga Semarang ‘melarikan diri’ dari panasnya Kota Semarang. Oleh karena itu Kamu juga wajib mengunjungi Kebun Bunga Setiya Aji yang terletak di Bandungan ini.

Setiya Aji menjadi salah satu tempat favorit di Bandungan yang harus Kamu kunjungi. Apalagi untuk Kamu yang mencari wisata romantis di sekitar Semarang. Di kebun bunga ini, Kamu bisa melihat banyaknya bunga krisan yang sangat indah dan didukung dengan suasana sejuk yang membuatmu menjadi lebih adem.

Berkunjung bersama pasangan akan membuat harimu semakin berseri-seri seindah bunga warna-warni yang ada di sana. Ajak saja pasanganmu mengunjungi kebun bunga ini. Selain kamu bisa berfoto-foto cantik berlatar bunga yang indah, Kamu juga meminta pasanganmu untuk membelikan bunga di sana. Satu batang bunga krisan di jual seharga 5000 rupiah. Pilih dan rangkailah bunga sesuai warna favoritmu

Transportasi

Latar bunga yang instagramable. Foto oleh milla_amilla.

Kebun Bunga Setiya Aji terletak cukup jauh dari pusat Kota Semarang, tepatnya di Kabupaten Semarang. Berada di Dusun Ngasem, Desa Jetis, Kec. Bandungan, Kab. Semarang yang memiliki tempat di lereng gunung Ungaran membuatnya menjadi destinasi dengan suasana yang sejuk.

#Dari Semarang

Meskipun jauh, Kebun Bunga Setiya Aji masih bisa Kamu kunjungi dari Semarang. Jika sudah berada di Semarang, Kamu hanya tinggal mengarahkan kendaraanmu menuju Candi Gedong Songo atau ikuti jalan raya utama ke arah Solo. Sekitar 45 menit dari Semarang, Kamu akan melewati sebuah rumah makan bernama Kebon Raja di wilayah Ungaran. Maju sedikit Kamu akan menemukan pom bensin di sebelah kiri. Tapi Kamu masih harus berjalan terus kurang lebih 500 meter untuk memutar arah. Setelah memutar arah, ambil jalan ke arah Bandungan (berada di sebelah kiri).

Memasuki jalanan menuju Bandungan, yang Kamu perlukan hanya mengikuti jalan saja sampai tiba di Pasar Jimbaran. Setelah melewati Pasar Jimbaran, pelankan kendaraanmu dan Kamu akan melihat Hotel Mustika di sebelah kanan. Tepat di depan Hotel Mustika, terdapat sebuah gang, masuk ke gang tersebut dan ikuti saja jalan yang ada hingga Kamu sampai di lokasi.

Kalau Kamu ingin cara yang lebih gampang, Kamu bisa membuka google maps ataupun waze. Kebun Bunga Setiya Aji sudah ada di peta online yang akan memudahkan pencarianmu. Kalau tidak, Kamu hanya perlu memesan transportasi online yang siap mengantarkanmu sampai tujuan.

Hal yang dapat Kamu lakukan di sana

Berfoto

Datang bersama pasangan. Foto oleh n_triastanto.

Ketika berkunjung ke suatu tempat, pasti Kamu berharap dapat melakukan sesuatu hal ketika sampai di sana. Begitupun ketika Kamu sampai di Kebun Bunga Setiya Aji ini, Kamu dapat melakukan berbagai hal seperti berfoto atau sekadar berkeliling saja.

Berfoto di destinasi wisata memanglah hal yang lumrah. Warna-warna bunga di Setiya Aji Flower Farm begitu cantik. Sangat cocok untuk digunakan sebagai latar belakang foto kamu. Apalagi kamu berfoto menggunakan kostum yang kontras dengan warna bunga, terlihat lebih menarik untuk dipandang.

Pagi hari adalah waktu yang tepat untuk menikmati kebun bunga yang warna-warni dan menyegarkan mata. Cahaya matahari pagi pun sangat pas untuk memotret. Hasil foto kamu di kebun bunga pasti akan terlihat cantik dengan pencahayaan yang pas.

Penginapan

Kamu bisa berkunjung ke Kebun Bunga Setiya Aji ini setiap hari pada pukul 07.00 hingga pukul 18.00 WIB. Biaya tiket untuk masuk ke Kebun Bunga ini juga sangat murah, cukup dengan membayar Rp 7.500,- Kamu sudah bisa menikmati indahnya bunga-bunga yang ada di sana.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU