Kamera Nikon D850 resmi diluncurkan di Indonesia. Kamera baru Nikon berformat full-frame ini sendiri menyasar segmen premium dan profesional di tanah air.
Sebelumnya, Nikon D850 ini telah diluncurkan secara global pada Agustus 2017 lalu dan diklaim menjadi produk terbaik di kelasnya. Kini, Nikon D850 sudah mulai bisa dibeli oleh fotografer Indonesia.
Nikon D850 merupakan penerus Nikon D810 di mana berada satu tingkat di bawah Nikon D5. Menurut General Manager Nikon Indonesia, Sukimin Thio, kamera Nikon D850 menjadi kamera tercanggih dan terbaik yang dimiliki oleh Nikon saat ini.
“Sejak pertama dikenalkan secara global, Nikon D850 telah banyak menyabet gelar penghargaan dari berbagai pihak di seluruh dunia. Maka dari itu kami yakin Nikon D850 akan menjadi yang terbaik yang kami punya,” jelas Sukimin Thio saat acara peluncuran Nikon D850 di Jakarta, Senin (29/1).
Nikon D850 sendiri dibekali dengan teknologi termutakhir dengan sensor gambar full frame black side iluminated (BSI) CMOS dengan besar resolusi mencapai 45,7 MP. Ia juga menerangkan bahwa Nikon D850 juga dibekali chip pengolah gambar Expeed 5. Kemampuan native ISO 64-25.600 yang sanggup diperluas hingga menyentuh angka 102.400 dengan gunakan mode Hi 2.
“Nikon D850 dibekali dengan modul autofokus AF-Multi Cam 20K yang ada pada versi di atasnya, Nikon D5. Sistem tersebut terdiri dari 153 titik AF, yang mana 99 titik di antaranya merupakan titik crosstype dan 15 titik yang mungkin melakukan deteksi fokus auto saat bukaan aperture dikecilkan hingga f/8,” terang Sukimin Thio.
Kelebihan lainnya, Nikon D850 memiliki angka frame per second (FPS) pada kisaran 7 FPS dan bisa ditingkatkan hingga 9 FPS jika menggunakan battery grip tambahan.
“Kelebihan yang dimiliki Nikon D850 salah satunya tilting LCD Touch Screen selebar 3,2 inci yang memungkinkan pengguna dapat menyesuaikan layar kamera dengan kebutuhan mereka. Kemudian dibekali juga dengan optical view finder dengan magnifikasi 0,75×,” tambah Sukimin Thio.
Fitur lain yang ditawarkan Nikon D850 adalah body magnesium dengan weather sealing, silent (electronic) shutter, dan tombol yang dapat menyala. Lalu, ada juga fitur slow motion 120 FPS (1080p), perekaman video 4K, slot memori SD dan XQD, output HDMI uncompressed dan koneksi WiFi dan Bluetooth built in.
Kamera Nikon D850 ini menyasar segmen profesional dan dibanderol dengan harga Rp 51 juta. Harga ini belum termasuk lensa bawaan. Jadi, tertarik untuk memilikinya?