Anton Krotov Ungkap Kehidupan Korea Utara yang Dianggap Aneh

Anton Krotov menginjakkan kaki di Pyongyang, Korea Utara. Dalam unggahan foto yang dibagikan di Facebooknya, Anton Krotov mengatakan bila kehidupan Korea Utara sangat aneh.

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Hidup adalah tentang memilih. Tiap pilihan memiliki risiko masing-masing. Namun mereka yang berani dan mau mengambil risiko tersebutlah yang mampu mengubah hidup.

Baca juga: Cerita Trinity, The Naked Traveler tentang keyakinannya menekuni dunia travel blog

Anton Krotov, seorang backpacker muslim asal Moskow ini mulai melakukan perjalanan keliling dunia sejak tahun 1991. Dan hingga saat ini dia telah menjelajahi lebih dari 100 negara. Ia juga seorang penulis, pendidik. Total lebih dari 50 buku perjalanan dan buku panduan perjalanan telah ditulis.

Anton adalah seorang yang mencetuskan model traveling tanpa uang dengan cara ekstrim dalam bukunya yang berjudul “Practice Of Free Travels”. Ia sendiri telah membuktikan tips yang dibagikan tersebut.

Agustus ini, Anton Krotov menginjakkan kaki di Pyongyang, Korea Utara. Dalam unggahan foto yang dibagikan di Facebooknya, Anton Krotov mengatakan bila kehidupan Korea Utara sangat aneh.

“Beberapa hari yang lalu saya mengunjungi sebagian kecil Korea Utara (BUKAN perjalanan independen, hanya kami bagian dari kelompok terorganisir – perjalanan independen di sini masih tidak mungkin). Di sini adalah zona kecil 100-km di dekat perbatasan Rusia, di mana kita bisa mendapatkan tanpa visa, tetapi Anda harus menjadi bagian kelompok guidet (tidak murah). Foto terbatas – Anda dapat mengambil foto HANYA di tempat yang tepat, dan semua foto dan ponsel diperiksa secara teliti pada saat masuk dan keluar dari Korea Utara.” tulis Anton Krotov.

Benarkah Korea Utara se-aneh seperti yang diungkapkan Krotov? Berikut kumpulan foto keindahan Korea Utara yang dibagikan Krotov melalui akun Facebooknya;

Siapa sangka, di balik image Korea Utara yang mengerikan tersimpan lanskap alam berupa bukit hijau dan laut biru lepas

Salah satu wujud keindahan Korea Utara yang disembunyikan dari dunia luar.

Di atas  bukit ini, tampak perkotaan yang tak begitu padat

Tak dijelaskan oleh Krotov di mana lokasi pengambilan foto ini. Namun, ia menjelaskan untuk bisa sampai sini, semua wisatawan harus menggunakan tur operator, tak bisa jalan seorang diri.

Pantai di Korea Utara pun lengang, minim turis. Hanya segelintir orang dan dua tenda warna biru di sana

Benar, kata Krotov, pemandangan indah seperti harusnya ramai warna-warni turis dengan pakaian pantainya. Kenapa malah sepi begini?

Bangunan yang dibuat menyerupai gazebo ini pun sepi turis atau pun warga lokal

Gazebo tak bertuan, dibangun tapi tak dihuni

Baca juga: Anatoli Boukreev, sosok pelatih yang membawa kopassus menggapai puncak Everest

Jalanan berpasir dihimpit perkebunan jagung dan persawahan di kiri kanan jalan tanpa manusia

Lengang, tak tampak aktivitas warga lokal

Di taman bermain pun tak terlihat anak-anak bermain riang, hanya Anton Krotov dan dua orang pria yang berbincang di belakang

Taman ini pun tampak aneh. Sepi . Kemana semua penghuni kota ini?

Jarang bermain di taman, anak-anak kecil Korea Utara tampilkan kesenian lokal dengan kostum warna pelangi

Meski kota yang dikunjungi Krotov nampak sepi, anak-anak kecil Korea Utara ini lincah menghibur turis

Kawasan pantai yang seharusnya banyak wisatawan lokal atau pun mancanegara pun hanya nampak segelintir orang saja

Turis asing yang sedang bergelombol di jalan

Meski tersedia kereta, namun turis asing tak diperbolehkan menuju Pyongyang gunakan kereta

Krotov bercerita, biaya tarif kereta di Pyongyang sangat sangat mahal

Banyak wisatawan asing yang ingin mencoba serunya melakukan perjalanan menuju Pyongyang dengan gunakan kereta. Sayangnya, tiket kereta yang diberikan tidak hanya mahal tapi memang dilarang pemerintah Korea Utara. Turis asing yang ingin ke Pyongyang pun hanya bisa turun di Stasiun Korea Utara Tumangan. Bila penasaran ingin coba, Anda bisa melakukannya dari Beijing ke Pyongyang.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU