7 Menu Makanan Khas Korea yang Mudah Dimasak untuk Berbuka Puasa

Patbingsu adalah menu makanan khas Korea yang sangat cocok menjadi menu takjil berbuka puasa. Patbingsu terbuat dari es serut dengan tambahan topping.

SHARE :

Ditulis Oleh: Taufiqur Rohman

Ramadhan di tahun 1441 Hijriyah kali ini berbeda. Umat Islam di seluruh dunia merayakannya dalam kesepian karena adanya wabah pandemi virus corona (Covid-19). Beberapa wilayah di Indonesia telah menerapkan status Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan melarang aktivitas di luar rumah jika tidak dalam kondisi terpaksa. Hal ini berarti tidak akan ada lagi ngabuburit, buka bersama, atau sahur on the road di Ramadhan tahun ini.

Larangan untuk keluar rumah memaksa sebagian besar masyarakat untuk menyantap menu berbuka puasa ala kadarnya di rumah. Bosan? Tenang, berikut disajikan menu makanan khas Korea yang mudah dimasak, enak, dan bergizi untuk santap berbuka puasa di rumah bersama keluarga.

1. Kimbab

(seriouseats.com)

Kimbab sekilas mirip dengan sushi dari Jepang. Resepnya cukup sederhana, bahan-bahannya seperti kim/nori, wortel, dan timun dapat dengan mudah dijumpai di pasar Indonesia. Kebutuhan protein dapat menggunakan irisan sosis ayam atau sapi. Kreasikan Kimbab dengan keju dan mayonaise untuk menambah cita rasa gurih dan nikmat.

2. Japchae

(seriouseats.com)

Japchae merupakan olahan mi sehat khas Korea yang terbuat dari bahan utama ubi jalar. Bentuknya mirip bihun di Indonesia. Japchae sudah bisa ditemukan di sejumlah pasar, supermarket, atau online marketplace. Cara membuatnya mudah, Japchae ditumis bersama irisan sayur mayur dan daging. Agar lebih sehat, ganti minyaknya dengan sesame oil.

3. Patbingsu

(idntimes.com)

Patbingsu sangat cocok menjadi menu takjil berbuka puasa. Patbingsu yaitu es serut khas Korea dengan tambahan berbagai topping seperti es krim, yoghurt, creamer, stroberi, pisang, sirup, kue beras, agar-agar, dan remah-remah sereal. Proses pembuatannya sangat mudah, es batu bisa dihancurkan menggunakan blender lalu campurkan semua topping.

4. Kimchi Jiggae

(cookpad.com)

Kimchi Jiggae adalah olahan sup dengan kimchi sebagai bahan utamanya. Tak perlu repot-repot membuat manual kimchi, karena telah banyak yang menjajakannya di online marketplace atau supermarket. Beri tambahan daging atau seafood seperti udang, cumi, dan ikan sebagai sumber protein dan lemaknya. Bisa juga diganti tahu bagi yang tidak makan daging.

5. Budae Jiggae

(asianinspiration.com.au)

Budae Jiggae biasanya disajikan dalam hot pot, menjadi salah satu menu yang cukup tua dan legendaris di Korea. Kuah soup dibuat dari kimchi basah yang telah banyak dijual di online marketplace atau supermarket. Selanjutnya tambahkan berbagai bahan lain sesuai selera, seperti sayur, daging, telur, atau ramyeon (bisa diganti mi instan) ke dalam kuahnya.

6. Bibimbap

(wikipedia.org)

Bibimbap adalah nasi campur versi Korea. Bahan-bahan yang digunakan adalah nasi hangat, berbagai sayur rebus, dan telur atau daging. Sajikan bersama gochujang, saus khas Korea. Tak perlu khawatir, gocujang telah banyak dijual di berbagai supermarket Indonesia. Pembuatannya simpel, tinggal susun saja bahan-bahan yang telah disiapkan ke dalam mangkok.

7. Bokkeumbap

(idntimes.com)

Bokkeumbap merupakan nasi goreng khas dari Korea. Bedanya dengan nasi goreng di Indonesia, Bokkeumbap menggunakan campuran kimchi, sesame oil, dan oyster sauce. Proses pembuatannya hampir sama dengan nasi goreng biasa. Tambahkan keju atau telur saat menghidangkan sajian Bokkeumbap agar semakin lezat dan mengenyangkan.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU