5 Makanan Halal di Eropa, Rekomendasi Kuliner Khusus Muslim

Sebagai panduan awal, berikut ini disajikan beberapa tempat makanan halal paling enak di negara-negara Eropa yang dapat disantap oleh wisatawan muslim.

SHARE :

Ditulis Oleh: Taufiqur Rohman

Salah satu kekhawatiran besar bagi seorang muslim yang melakukan perjalanan wisata ke Benua Eropa adalah sulitnya mencari makanan halal. Bukan tanpa alasan, Eropa memang bukanlah benua yang mayoritas penduduknya beragama muslim. Namun setelah tren wisata halal menjadi tren bagi pariwisata dunia, kini telah banyak menjamur berbagai macam kuliner serta restoran halal. Hal ini tentu saja menjadi angin segar bagi wisatawan muslim yang berencana berwisata ke Eropa.

Sebagai panduan awal, berikut ini disajikan beberapa tempat makan halal paling enak di negara-negara Eropa yang dapat disantap oleh wisatawan muslim.

1. Maximum Steakhouse, Belanda

(tourkeeropa.com)

Maximum Steakhouse menjajakan berbagai macam olahan daging sapi dan kambing yang dijamin halal. Lokasinya berada di pusat Kota Amsterdam, tepatnya 27-29 Max Euweplein. Maximun Steakhouse termasuk restoran besar karena dapat menampung sekitar 100 pengunjung sekaligus.

2. Hasir Schoneberg, Jerman

(Tripadvisor.co.za)

Hasir Schoneberg merupakan sebuah restoran yang dikelola oleh satu keluarga besar beragama Islam dari Turki. Hasir Schoneberg menjual berbagai makanan khas Turki. Menu favorit yang menjadi andalan adalah kebab jumbo dengan isian super banyak.

3. Les Enfants Terribles โ€“ Perancis

(pagesjaunes.fr)

Les Enfants Terribles merupakan salah satu restoran besar yang berlokasi Av Daumesnil, Paris, Perancis. Restoran ini menyajikan berbagai macam menu makanan halal, yang paling terkenal adalah Fine Dining yang berbahan dasar daging sapi atau kambing dengan campuran kuah lezat.

4. Wrap It Up! โ€“ Inggris

(Tripadvisor.co.id)

Wrap It Up! berlokasi di Bisopsgate 166, Kota London, Inggris. Restoran ini menjajakan berbagai makanan dari bahan-bahan segar yang terjamin kehalalannya. Beberapa menu Wrap It Up! adalah makanan khas dari Meksiko, India, Turki, Lebanon, Jamaika, Portugal, dan Yunani.

5. El Mar-Amor โ€“ Spanyol

(yelp.com)

El Mar-Amor merupakan salah satu restoran halal di Spanyol yang menyajikan berbagai olahan seafood. Berdiri di tepi pantai, pengunjung yang datang ke El Mar-Amor semabri menyantap makanan dapat menikmati pemandangan pantai dan laut yang menenteramkan.

Ingin mengadakan perjalanan wisata tapi malas repot ngurus ini itu? Tak perlu khawatir, Phinemo Marketplace hadir menyelasaikan permasalahan anda. Ratusan paket wisata dalam dan luar negeri dari tour opertaor terpercaya di Indonesia telah terdaftar di halaman Phinemo Marketplace. Tunggu apalagi, cek selengkapnya di >> Paket Wisata Phinemo Marketplace.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU