Bukit Tenau Sumba, Hamparan Savana di NTT yang Cocok untuk Bermeditasi

Tanah Sumba, secuil surga yang dianugerahkan Tuhan untuk Indonesia ini memang menyimpan potensi wisata alam yang menakjubkan. Bukit Tenau Sumba, salah satu bukit savana yang tak jauh dari pusat Kota Waingapu jadi salah satu destinasi yang sama sekali tak boleh dilewatkan.

SHARE :

Ditulis Oleh: Rizqi Y

Tanah Sumba, secuil surga yang dianugerahkan Tuhan untuk Indonesia ini memang menyimpan potensi wisata alam yang menakjubkan. Bukit Tenau Sumba, salah satu bukit savana yang tak jauh dari pusat Kota Waingapu jadi salah satu destinasi yang sama sekali tak boleh dilewatkan jika sedang berada di Sumba, NTT.

Indahnya hamparan savana di Bukit Tenau NTT. Foto dari @eryradixa

Baca juga: Danau Weekuri Sumba NTT, Surga dari Timur Indonesia

Salah satu pemandangan yang ditawarkan Bukit Tenau Sumba adalah hamparan rumput hijau yang menyejukkan mata. Sejauh mata memandang, kita hanya akan melihat barisan perbukitan yang begitu indah dan menenangkan. Tak perlu memikirkan bagaimana cara asyik menghabiskan waktu di sini, karena dengan duduk santai saja kita sudah bisa merasakan betapa indahnya bukit ini.

Tempat terbaik untuk menenangkan diri. Foto dari @awanikhwan

Berjarak sekitar 15 km dari Kota Waingapu, Bukit Tenau Sumba dapat dijangkau dengan berkendara motor dengan waktu tempuh 20 – 30 menit. Sayangnya untuk menuju destinasi wisata ini memang belum ada petunjuk jalan yang jelas. Jadi pastikan untuk sering bertanya ke warga lokal agar tidak tersesat.

Panorama Bukit Tenau NTT. Foto dari @nizarnizar

Sebagai patokan, dari Kota Waingapu wisatawan bisa berkendara menuju ke Jembatan Kambaniru. Setelah melewati jembatan tersebut wisatawan akan menemui sebuah persimpangan.

Jika mengambil arah lurus, maka wisatawan akan sampai di bandara. Sedangkan untuk menuju ke Bukit Tenau harus mengambil arah ke kanan. Dari sini wisatawan akan menemui dua persimpangan lagi. Pada persimpangan pertama Anda harus berbelok ke kiri, dan pada persimpangan kedua ambillah jalur yang berbelok ke kanan.

Baca juga: Mengerikan, Gunung Api Batu Tara NTT Ini Meletus Tiap 20 Menit Sekali

Tak jauh dari persimpangan terakhir wisatawan akan disambut dengan hijaunya hamparan perbukitan yang sungguh cantik.

Cara menuju ke BukitTenau Sumba NTT. Foto dari @hendisyahputra

Saat ini memang belum ada angkutan umum yang bisa membawa wisatawan dari Kota Waingapu ke Bukit Tenau. Untuk itu, wisatawan bisa menyewa ojek atau menyewa kendaraan, baik itu motor atau pun mobil. Tarif sepeda motor per harinya berkisar antara Rp100.000.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU