World of Magic Jogja, Destinasi Baru Rumah Sulap Pertama di Dunia

Satu lagi destinasi baru, namanya World of Magic Jogja. Destinasi unik ini adalah rumah sulap pertama yang ada di dunia. Di sini wisatawan bisa menonton dan praktek langsung trik sulap.

SHARE :

Ditulis Oleh: Rizqi Y

Satu lagi destinasi baru yang unik dan anti mainstream di Jogja, namanya World of Magic. Destinasi ini merupakan wahana rumah sulap, yang memungkinkan para wisatawan menonton pertunjukan sulap hingga belajar sulap secara langsung. World of Magic Jogja ini sangat cocok untuk berlibur bersama keluarga, apalagi jika bersama anak-anak.

Baca juga: Dulu Menjijikan, Selokan di Jogja Ini Kini Jernih dan Ditinggali Ribuan Ikan

Di World of Magic Jogja ini wisatawan akan diajak berkeliling ke delapan ruangan dengan didampingi guide.

Guide akan menunjukkan dan membimbing wisatawan dalam mencoba atraksi sulap yang berbeda di setiap sudut foto sulap yang berbeda pula.

Jika biasanya kita hanya bisa melihat trik sulap di layar kaca atau panggung, di World of Magic Yogyakarta ini, wisatawan bisa mempraktekkan trik sulap tersebut secara langsung.

World of Magic Yogyakarta. Foto dari @worldofmagicjogja

Beberapa trik sulap yang bisa dicoba wisatawan di World of Magic Yogyakarta ini adalah sulap menerbangkan benda-benda, anti gravitasi, hingga pengunjung masuk kotak kemudian digergaji.

Wisatawan tak perlu merasa takut, karena semua alat yang ada di World of Magic ini murni trik dan sudah dipastikan keamanannya.


Untuk wisatawan yang tertarik belajar sulap lebih banyak pun bisa. Di World of Magic Jogja ini disediakan konter khusus yang menjual berbagai peralatan atau suvenir sulap yang sudah dilengkapi dengan triknya. Menarik bukan?

Baca juga: Diadakan Akhir Maret 2018, Ini Jalur Tour de Jogja 2018

World of Magic Jogja. Foto dari @worldofmagicjogja

Dibuka awal tahun 2018 lalu membuat tempat ini masih relatif sepi dan belum banyak diketahui wisatawan. Untuk yang ingin berkunjung ke World of Magic Jogja, tempat ini buka setiap hari antara pukul 10.00 sampai 19.00 WIB dengan pembelian tiket terakhir pukul 18.00 WIB.

Harga tiket World of Magic Jogja untuk dewasa adalah Rp60.000, sedangkan untuk anak-anak Rp30.000 saja.

World of Magic Jogja. Foto dari @worldofmagicjogja

Lokasi World of Magic Jogja ini berada di Jalan Magelang Km 9.2 Sleman sebelum Perempatan Denggung sebelah kanan Ruko 2 dan 3 yang berwarna abu-abu.

Untuk wisatawan yang ingin berkunjung ke World of Magic Jogja namun merasa kesulitan menemukan tempatnya, bisa juga menghubungi pengelola di nomor 085292312617 atau 0274-4530486.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU