Video Seram Detik-Detik Wisatawan Jatuh Saat Main Parasailing di Thailand

Semoga kejadian mengerikan ini nggak terjadi pada kita. Amin!!!

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Setiap orang selalu ingin populer lewat foto dan video perjalanan mereka, tapi tak semua video perjalanan selalu berakhir bahagia, seperti video seram di artikel ini.

Hari libur adalah hari yang paling menyenangkan bagi setiap orang. Bahkan untuk bisa menikmatinya, orang rela pergi ke luar negeri dan mencoba berbagai hal ekstrem agar bisa merasakan liburan yang tak biasa. Seperti pria Australia bernama Roger John Hussey (70) yang rela melakukan perjalanan jauh ke Thailand untuk bisa parasailing di atas deburan ombak yang indah.

Niat ingin bersenang-senang di Thailand, kejadian tragis malah menimpa Roger

Hati-hati saat Prasaiding. Sumber foto

Semua orang tak ingin mendapatkan musibah saat liburan. Tapi, takdir berkata lain pada Roger, pria asal Australia ini malah mendapatkan petaka saat menikmati hari liburanya di Thailand.

Ia terjatuh dari atas ketinggian 100 meter saat melakukan parasailing di Kata Beach, Phuket, Thailand. Kejadian tragis yang menimpa Roger ini terekam dalam sebuah video berdurasi 1 menit yang direkam langsung oleh istrinya sendiri. Melansir dari DailyMail, Roger dikabarkan meninggal setelah dilarikan ke Rumah Sakit Patong sesaat kemudian.

Tonton video berikut ini deh! Perhatikan video pada 01:23.

Keganjalan kaos bertuliskan ‘Indonesia’ yang dikenakan pria Australia saat kejadian

Kasian ya gaes. Turut berduka cita! Sumber foto

Sekilas menonton video di atas, Kamu pasti akan merasakan mengganjal dengan kaos yang dikenakan oleh Roger. Mengapa ia bisa menggunakan kaos bertuliskan ‘Indonesia’? Apakah dia ada hubungan dengan Indonesia?

Usut punya usut, ternyata pria bernama Roger ini adalah seorang pengusaha kaya raya yang mencintai traveling. Sebelum ke Thailand, ia juga pernah ke Indonesia untuk liburan. Sayangnya, ia hanya bisa liburan 12 hari bersama sang istri di Thailand sebelum akhirnya meninggal dunia.

Wisatawan berhamburan saat kejadian, sang istri pun shock 

Kasian ya gaes! Turut berduka cita! Sumber foto

Wisatawan yang melihat kejadian inipun berhamburan. Sang istri yang kebetulan merekam kejadian langsung shock. Roger memberikan senyumnya kepada sang istri sesaat sebelum kejadian mengerikan ini menimpa.

Waspada bagi pencinta wisata ekstrem! Meskipun semua peralatan terjamin tapi tetap harus hati-hati

Semoga kita nggak kena musibah saat sedang liburan ya gaes! Sumber foto

Kamu yang suka melakukan aktivitas ekstrem saat liburan harus hati-hati! Jika mau mencoba parasailing, perhatikan dan cek baik-baik peralatan parasaling yang digunakan. Pastikan bahwa peralatan parasailing udah terpasang dengan baik.  Oya, yang paling utama, pastikan operator penyedia jasa parasailing memang udah profesional. 

Ditangkap! Sumber foto

Menurut laporan Letkol Suwisit Keereerak, Wakil Kepala Inspektur Kantor Polisi Karon, mengatakan saat ini mereka sedang menyelidiki kecelakaan yang terjadi pada Roger. Dua staf paragliding Rungroj Rakscheep (38), dan Montien Chandeng (45) diamankan atas kejadian ini.

Baca juga:

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU