Traveling Saat Puasa? Berikut Tips Menjaga Stamina

Tips pertama traveling saat puasa adalah pertimbangkanlah destinasi tujuan. Anda bisa memilih destinasi yang memiliki cuaca tidak terlalu panas. Misalnya saja kawasan Bandung atau Batu Malang.

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Bulan Ramadhan telah tiba. Meski biasanya ramadhan identik dengan stop berkegiatan di alam bebas atau pun liburan, nyatanya masih ada satu dua orang yang tetap jalan-jalan saat ramadhan. Jika Anda adalah bagian dari mereka, cobalah lakukan tips berpuasa sambil jalan-jalan ini untuk selalu menjaga stamina tubuh.

Baca juga: Cerita singkat perjalanan menuju Mt. Kinabalu dari Tim Consina

Pertama pertimbangkanlah destinasi tujuan. Anda bisa memilih destinasi yang memiliki cuaca tidak terlalu panas. Misalnya saja kawasan Bandung atau Batu Malang.

Setelah itu, jangan membuat itinerary terlalu padat. Perhatikan stamina tubuh. Jangan sampai terlalu bersemangat akhirnya malah ambruk.

Baca juga: Mitos destinasi wisata yang bisa mengandaskan hubungan 

Jika Anda berencana liburan ke luar negeri, perhatikan negara destinasi. Hal ini penting karena ketika traveler berkunjung ke negara yang bukan mayoritas muslim maka mungkin akan sangat sulit dijumpai pertanda telah tibanya waktu berbuka, seperti adzan misalnya.

Yang terakhir, selalu siapkan asupan makanan yang bergizi. Mengonsumsi asupan yang bergizi untuk sumber energi selama berlibur saat berpuasa merupakan hal yang sangat penting. Umumnya saat berpuasa tubuh kita memang hanya mendapat asupan makanan dua kali, yaitu saat buka dan sahur. Untuk itu penting bagi traveler untuk mencukupi kebutuhan gizi selama traveling. Sehingga badan tetap fit dan tidak mudah drop.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU