Taman Nasional Way Kambas Siap Buka Safari Malam, Kamu Harus Mencobanya!

Taman Nasional Way Kambas siap buka safari malam, Kamu harus perhatikan hal-hal ini kalau ingin mencobanya!

SHARE :

Ditulis Oleh: Rizqi Y

Pariwisata merupakan salah satu sektor yang bisa mengangkat perekonomian warga sekitar. Dari banyaknya wisatawan yang datang ke suatu destinasi wisata, warga lokal akan mendapat keuntungan dari menjual cinderamata, makanan, atau penginapan. Untuk itulah pemerintah Lampung juga turut mendorong supaya pariwisata dapat berkembang di sana agar dapat meningkatkan taraf perekonomian.

Untuk mengembangkan sektor pariwisata ini, Taman Nasional Way Kambas siap buka safari malam untuk berikan pengalaman baru bagi wisatawan. Kamu harus banget mencoba safari malam ini gais. Tapi sebelumnya perhatikan hal-hal berikut ini dulu deh,

Meski belum launching secara resmi, namun program safari malam ini sudah berjalan

Safari malam di TNWK sudah mulai dibuka. Sumber foto

Safari malam di TamanNasional Way Kambas ini memang belum dirilis secara resmi dan besar-besaran. Namun secara pelaksanaan, safari malam sudah mulai diberlakukan. Baik untuk wisatawan asing maupun lokal.

Sayangnya, sampai saat ini peminat masih belum terlalu banyak. Hal ini dikarenakan masih banyak orang yang belum tahu. Jadi untuk Kamu yang sudah pernah mencoba bisa ikut mempromosikan program ini supaya lebih banyak orang yang tertarik untuk menjajal safari malam di TNWK.

Rencananya proses launching besar-besaran akan digelar tahun ini lho gais

Update selalu kapan launching besar safari malam TNWK. Sumber foto

Kamu harus pantau terus mengenai hal ini, supaya nggak ketinggalan prosesi launching safari malam TNWK. Rencananya program ini akan dirilis tahun ini. Sementara ini sih pemerintah setempat masih berusaha untuk memperbaiki sarana prasarana terlebih dahulu. Tujuannya pasti untuk kenyamana wisatawan.

Jadi mari kita doakan agar proses perbaikan sarana dan prasarana ini cepat selesai. Supaya Kamu bisa cepat mencoba bagaimana rasanya jalan-jalan di TNWK pas malam hari. Pasti bakal asyik dan seru.

Kalau Kamu ingin mencoba safari malam, jangan lupa untuk membawa baju hangat biar nggak kedinginan

Pakai baju hangat agar tidak kedinginan. Sumber foto

Karena safari di malam hari akan sangat berbeda dengan safari siang hari, jadi lebih baik Kamu persiapkan baju hangat. Tujuannya untuk berjaga-jaga agar Kamu tidak kedinginan saat berjalan keliling di malam hari. Jika kamu nggak suka berpakaian tebal, ada baiknya Kamu bawa jaket di tas ranselmu.

Jadi ketika Kamu sudah mulai merasa dingin, jaket sudah ada di dalam tasmu dan siap dipakai.

Biar nggak jadi bulan-bulanan nyamuk dan serangga, jangan lupa pakai lotion anti nyamuk

Jangan lupa pakai lotion anti nyamuk ya gais. Sumber foto

Berjalan-jalan di alam terbuka pada malam hari tentu akan menjadi tantangan tersendiri karena akan ada banyak serangan serangga. Salah satu musuh utama saat malam hari adalah nyamuk. Nah, lebih baik Kamu persiapkan diri dengan memakai lotion anti nyamuk. Selain lebih nyaman dan aman, Kamu juga akan terhindar dari kesibukan memburu nyamuk selama perjalanan.

Bawa senter cadangan meski alat penerangan dari pengelola sudah memadai

Bawa selalu alat penerangan saat safari malam. Sumber foto

Penerangan adalah salah satu hal penting selama Kamu bersafari malam hari. Meski dari pihak pengelola sudah memberikan fasilitas penerangan yang lengkap, tapi nggak ada salahnya Kamu berjaga-jaga untuk kondisi darurat.

Misalnya dalam kondisi tertentu ternyata penerangan di tempat bersafari mengalami gangguan, Kamu sudah punya cadangan senter untuk penerangan sementara.

Bawa kamera dengan lensa yang memadai untuk memotret malam hari

Pilih kamera yang cocok untuk memotret di malam hari. Sumber foto

Nggak asyik rasanya kalau safari malam hari tanpa memotret. Padahal waktu-waktu inilah Kamu justru akan mendapat pemandangan yang sangat berbeda, misalnya perilaku fauna yang nokturnal. Nah untuk itu, bawalah kamera dengan lensa yang cocok dan sesuai untuk memotret malam hari.

Untuk memilih lensa mana yang harus Kamu bawa, coba deh cek di sini. Ada panduan lengkap untuk memilih lensa yang pas untuk beberapa jenis destinasimu termasuk wisata malam hari.

Sebelum mengikuti safari malam, pastikan bahwa Kamu nggak kurang tidur

Pastikan kalau tidurmu dan juga anakmu terpenuhi sebelum safari malam. Sumber foto

Ini penting karena Kamu akan melakukan safari di malam hari, jadi pastikan agar Kamu memenuhi jatah tidurmu di hari sebelumnya. Kurang tidur akan membuatmu nggak fit, ngantuk, dan bahkan kehilangan fokus. Kalau sudah mengalami hal-hal tersebut, maka dijamin Kamu nggak akan bisa menikmati safari malammu dengan maksimal.

Oh ya gais, jangan lupa untuk mengecek jadwal operasi safari malam

Jangan lupa juga untuk mengecek adwal safari malam ya gais. Sumber foto

Sebelum memutuskan untuk mengikuti safari malam, pastikan terlebih dahulu jadwalnya. Apakah dibuka setiap hari ataukah hanya pada hari-hari tertentu saja. Jangan lupa juga untuk menanyakan jam operasi safari malam ini.

Mungkin saja nanti program safari malam di TNWK akan diberlakukan seperti di Taman Cisarua Bogor yang hanya buka pada hari tertentu. Kamu pasti nggak mau kan kalau sudah capek-capek datang ternyata nggak beroperasi.

Buat Kamu yang berencana membawa anak, coba untuk memberinya obat anti masuk angin

Beri obat anti kembung pada anak sebelum ikut safari malam. Sumber foto

Kondisi anak-anak yang masih mudah masuk angin atau kembung akan membuat dia mudah rewel saat diajak safari malam. Untuk itu, coba untuk memberinya obat anti kembung atau masuk angin sebelum melakukan safari. Pakaikan juga baju hangat, sepatu dan sarung tangan agar semakin aman dan nyaman.

Namun Kamu juga perlu melihat, jika si anak ternyata lebih nyaman tanpa baju hangat karena cuaca yang panas maka pakaian biasa sudah cukup. Asalkan sering mengecek dan menanyakan kondisi tubuhnya.

***

Mencoba sesuatu yang baru selalu asyik dan seru. Ayo coba safari malam dan rasakan sensasi yang berbeda dari safari siang hari.

Kalau Kamu berminat untuk menjajal safari malam di Taman Nasional Way Kambas, jangan lupa untuk menerapkan tips-tips di atas ya gais. Supaya safari malammu tetap aman dan nyaman pastinya.

Baca juga:

 

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU