Rekomendasi Spot Foto The Village Purwokerto Agar Hasilnya Instagramable

Taman wisata The Village Purwokerto memang sangat instagramable, salah satu spot yang menjadi favorit wisatawan adalah spot foto di jembatan dengan latar sungai dan perahu ini.

SHARE :

Ditulis Oleh: Echi

Baru buka pada 9 Februari 2018, The Village, taman wisata yang memadukan arsitektur Eropa dan nusantara ini sukses menarik perhatian banyak wisatawan.

The Village Purwokerto, Little Eropa yang ada di Purwokerto, Jawa Tengah. Foto dari akun instagram miia_mega

Yang spesial dari taman wisata The Village Purwokerto ini bukan cuma ragam wahananya saja, tapi juga keindahan karya arsitektur bangunan dan taman-taman yang menghiasi.

Baca juga: ada apa sajakah di The Village Purwokerto? Baca ulasan kami di sini

Taman wisata ini memadukan dua hal terpenting dalam berwisata yaitu aktivitas yang menyenangkan dan tempat wisata yang instagenik. Jadi, saat berkunjung ke tempat ini, tak hanya puas dengan keseruan aktivitas di sana tapi juga dapatkan foto-foto cantik untuk diunggah di akun instagram.

Banyak spot bagus untuk share foto di instagram, salah satunya di sini. Foto dari akun instagram weliyantika14

Salah satu spot yang menjadi favorit wisatawan adalah spot foto di jembatan dengan latar sungai dan perahu. Rumah-rumah bergaya arsitektur Eropa makin mengesankan sedang berfoto di Venice Italia. Perpaduan warna cat kayu jembatan, perahu warna-warni, dan langit yang biru akan semakin sempurna dengan kostum pakaian warna cerah. Agar semakin cantik, gunakan aksesoris pendukung seperti kacamata atau pun topi. Seperti foto milik maykrismiyati ini.

Berfoto dengan latar jembatan dan sungai yang mirip di Sungai Seine Paris. Foto dari akun instagram maykrismiyati

Selain spot jembatan, berofoto dengan latar rumah kaca pun jadi rebutan wisatawan. Angle yang dipilih pun bermacam-macam. Ada yang memilih foto berlatar rumah kaca tampak depan seperti foto milik maykrismiyati di bawah ini.

Rumah kaca yang merupakan area bermain indoor di taman wisata The Village. Foto dari akun instagram meykrismiyati

Ada juga yang memilih mengambil foto dari samping.

Berfoto dengan pose menyamping. Foto dari akun instagram gilarmelinasn_

Taman wisata The Village Purwokerto ini memang surganya para pencinta foto. Hampir setiap sudut bangunan, hiasan, dan hewan-hewan lucu yang ada di sana bisa dijadikan objek foto. Saat mengunjungi taman burung, jangan lupa berfoto saat sedang memberi makan burung-burung.

Baca juga: Selain di The Village, Purwokerto punya tempat seru lainnya, berikut kumpulan wisata di Purwokerto dan sekitarnya

Tips berfoto di taman wisata The Village Purwokerto, pakailah baju dengan warna-warna cerah supaya hasil foto makin berwarna. Foto dari wening rinandhita

Tak hanya punya banyak spot foto yang instagenik, taman wisata The Village Purwokerto pun punya spot kekinian. Salah satunya adalah Gelato Point. Di sini, wisatawan bisa memesan gelato dan tak lupa berfoto di depan Gelato Point yang instagramable.

Gelato Point, spot foto instagenik di taman wisata The Village Purwokerto. Foto dari akun instagram erickadhitama

Taman wisata The Village Purwokerto berada di Jalan Raya Baturaden Km 7. Untuk mencapai lokasi, pertama arahkan perjalanan menuju Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Lalu, lanjutkan perjalanan ke arah utara menuju Pabuaran. Taman wisata ini berada tepat di sebelah Perumahan Saphire Village.

Harga tiket masuk taman wisata The Village Purwokerto pun terjangkau. Saat weekdays mulai dari pukul 10.00 – 18.00 WIB, setiap pengunjung akan dikenakan tarif masuk sebesar Rp 10.000. Sedangkan saat akhir pekan mulai dari pukul 10.00 – 18.00 WIB, pengunjung harus membayar sedikit lebih mahal yaitu sebesar Rp18.000. Taman wisata ini pun bisa dikunjungi saat malam hari. Harga tiket masuknya sebesar Rp5000.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU