Pulau Saronde, sebuah pulau kecil di utara Gorontalo yang kini jadi mutiara bagi Negeri Serambi Madinah. Pulau yang memiliki pasir putih dan alam yang bersih ini menjadi salah satu destinasi wisata unggulan yang menawarkan panoram alam sekaligus keunikan budaya lokal.
Sebut saja tradisi Festival Saronde, di mana para warga lokal akan mengadakan lomba adu cepat ketinting atau perahu bermesin diesel untuk mengelilingi sebuah pulau di sekitar Pulau Saronde. Festival Saronde ini biasanya digelar setiap bulan Juli dan menjadi salah satu kegiatan paling meriah bagi warga Saronde. Festival ini juga yang menjadi alasan mengapa wisatawan harus datang ke Pulau Saronde saat bulan Juli. Sebab dalam festival tersebut para wisatawan bisa bercengkerama langsung dengan warga lokal dan mencicipi aneka hiburan dan makanan khas Gorontalo.
Tak hanya festivalnya saja yang menarik untuk dilihat secara langsung, Pulau Saronde juga wajib masuk dalam daftar destinasi tujuan liburan tahun 2018 karena:
Salah satu faktor penting mengapa wisatawan harus datang ke Pulau Saronde adalah karena pulau ini masih alami dan bersih dari polusi industri. Meski luasnya hanya 1 km, namun pulau ini tak pernah mengecewakan setiap orang yang datang mengunjunginya. Pasir putih nan lembut, ditambah batu karang yang tersusun alami dengan rapi akan membuat siapapun terpesona saat pertama kali melihatnya.
Airnya yang jernih juga membuat pengunjung yang datang bisa melihat dengan jelas ke dalam air laut. Terumbu karang yang berwarna-warni akan jadi salah satu pemandangan yang memanjakan mata. Saat berkeliling pulau wisatawan daoat melihat deretan pulau-pulau kecil lain yang mengelilingi Pulau Saronde ini. Satu di antaranya Pulau Lampu, pulau ini juga kerap jadi tujuan wisata para pelancong. Pesona yang ditawarkan juga tak jauh berbeda dari yang ada di Saronde.
Romantis memang relatif untuk masing-masing orang. Tapi setiap cewek pasti setuju kalau menikmati makan malam berdua bersama orang terkasih di tepi pantai sambil ditemani deburan ombak adalah salah satu hal teromantis di dunia. Ditemani cahaya lampu yang temaram dan sepoi angin yang menyapu wajah, mutlak akan jadi malam paling romantis bagi para cewek.
Pulau Saronde ternyata bisa jadi tempat yang cocok untuk makan malam romantis di tepi pantai. Tak sulit untuk merencanakan makan malam romantis di pulau ini, sebab ada pihak yang siap membantu. Mereka biasanya orang-orang dari cottage yang juga menyiapkan jasa penginapan bagi wisatawan yang ingin menginap di pulau tersebut.
Pulau Saronde konon juga dijuluki Patrick Paradise. Pasti Patrick ini bukan nama yang asing lagi, dia adalah tokoh dalam serial kartun Spongebob yang memerankan hewan laut berupa bintang laut. Ya, sesuai dengan namanya Pulau Saronde ini memang jadi surganya bintang laut. Tak hanya bisa dilihat dengan snorkeling, bintang laut ini juga bisa dilihat langsung dari atas kapal. Ini karena kondisi perairan di pulau ini sangat bersih dan jernih.
Wisatawan yang ingin bermain-main dengan bintang laut ini bisa berenang atau snorkeling. Selain Patrick, terumbu karang yang masih terjaga keindahan dan kealamiannya akan jadi pemandangan bawah laut yang siap memanjakan mata.
Meski Pulau Saronde sudah memiliki beberapa cottage, namun pulau ini juga bisa dimanfaatkan sebagai area camping. Biasanya lokasi yang dipilih adalah di celah-celah hutan cemara yang terletak di tepi pantainya. Selain mendirikan tenda, wisatawan yang ingin camping di pulau ini bisa juga memasang hammock.
Terbayang bukan menikmati senja di tepi pantai sambil berayun santai di atas hammock. Ditemani cahaya mentari yang mulai temaram dan secangkir kopi, percayalah bahwa ketenangan jiwa dan raga akan segera datang juga. Tempat camping ini cocok untuk wisatawan yang ingin menikmati dan lebih dekat dengan alam sekaligus mencari ketenangan.
Untuk wisatawan yang berada di luar Sulawesi bisa mengawali perjalanan dengan menggunakan pesawat terbang dan memilih Bandara Djalaluddin Gorontalo. Jika sudah tiba di bandara selanjutnya wisatawan bisa menuju pelabuhan dengan memanfaatkan moda transportasi bus, mikrolet, bentor (bendi motor), atau sewa mobil pribadi. Pelabuhan yang dituju adalah Pelabuhan di Kota Kwandang.
Jarak tempuh antara Kota Gorontalo dan Teluk Kwandang adalah sekitar 50 km. Setibanya di Kwandang, wisatawan harus menyambung dengan kapal atau perahu besar untuk menuju ke Pulau Saronde. Biasanya dari pelabuhan ke pulau akan memakan waktu sekitar 45 menit atau bisa lebih lama tergantung cuaca saat menyeberang.