Bersenyawa dengan Senja dan Sang Pencipta di Pantai Mbawana Sumba

Senja yang berwarna jingga dan memantul di permukaan Pantai Mbawana akan menghasilkan siluet lubang tebing yang indah. Panorama alam yang pastinya mampu menyihir mata dan hati Anda.

SHARE :

Ditulis Oleh: Himas Nur

Anda pasti sudah tak asing dengan keindahan tanah Sumba. Keindahan tersebut pernah direkam dengan sangat epik dan eksotik melalui film Marlina Si Pembunuh dalam Empat Babak. Namun tahukah Anda bila Sumba juga memiliki pantai yang tak kalah menakjubkan, keindahan alam itu bernama Pantai Mbawana

Baca Juga: Kulari ke Pantai, Film Anak yang Menyajikan Kekayaan Alam Indonesia

Ada yang menyebutnya Pantai Bwanna ada juga yang menyebutnya Pantai Mbawana, yang pasti pantai ini masuk nominasi Anugerah Indonesia II 2017 sebagai Tujuan Wisata Baru Terpopuler.

Pantai ini biasa juga disebut Pantai Batu Bolong, terletak di Kecamatan Kodi, Sumba Barat Daya, Nusa Tenggara Timur. Jaraknya sekitar 59 kilometer dari Bandar Udara Tambolaka dan dapat ditempuh dalam waktu 1 jam 22 menit.

Majalah Traveling Swedia, RES, terbitan September 2017 menyatakan bahwa ada 3 hal yang harus dilakukan apabila Anda ke Sumba salah satunya adalah menjelajahi Pantai Mbawana!

Keunikan dari pantai ini ada pada tebing batu karang yang menjorok ke pantai, membentuk dinding dengan lubang besar di tengahnya, karang bolong ini mempercantik Pantai Mbawana. Anda dapat melewati lubang tersebut, sambil berfoto dan mengeksplorasi keindahan pantai ini.

Bagi para pemburu senja, ini adalah salah spot terindah di Indonesia, pemandangan luar biasa, siluet yang unik menyatu dalam keanggunan mentari yang perlahan kembali ke peraduannya.

Senja yang berwarna jingga dan memantul di permukaan air akan menghasilkan siluet tebing bolong indah. Panorama alam yang pastinya mampu menyihir mata dan hati Anda.

Berikut adalah beberapa potret yang bisa jadi inspirasi Anda untuk menentukan liburan ke pulau eksotis dengan sejuta keindahan alam, Sumba!

senja di pantai sumba (Foto/@sherenshus)

menangkap senja disebalik tebing pantai mbawana (Foto/Jalan2.com)

menikmati mbawana bersama teman geng, bisa menjadi pilihan yang menyenangkan (Foto/@addvent)

siluet senja di pantai mbawana jadi salah satu kekayaan alam Sumba dan Indonesia (Foto/Backpackerjakarta.com)

Baca Juga: Analisis Ilmiah tentang Mitos Pantai Palabuhanratu yang Wajib Anda Ketahui

bersenyawa dengan senja dan sang pencipta di pantai mbawana sumba (Foto/@yesysinta)

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU