Loco Tour, Aktivitas Seru yang Wajib Kamu Cicipi Saat ke Cepu

Coba sesekali ikut Loco Tour di Cepu. Dijamin seru!

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Cepu terkenal dengan hutan jatinya yang luas dan besar. Dulu, lokomotif tua adalah satu-satunya alat untuk mengangkut kayu-kayu jati besar itu. Kini seiring berjalannya waktu lokomotif itu tak digunakan lagi tapi wisatawan dapat melihat dan merasakan bagaimana kereta lokomtif tua itu bermuara dengan mengikuti Loco Tour.

Loco Tour Cepu. Foto oleh Wike Sulistiarmi/Phinemo

Khaerudin, Wakil Administratur KPH Cepu sendiri menjelaskan bahwa Loco Tour ini merupakan wisata nostalgia yang akan membawa para wisatawan menaiki kereta buatan Berliner Maschinenbaun, Jerman, tahun 1928.

Tour ini akan membawa wisatawan ke dalam hutan yang asri sejauh 26 kilometer. 

Khaerudi, Wakildministratur KPH Cepu. Foto oleh Wike Sulistiarmi/Phinemo

“Ini merupakan wisata nostalgia. Wisatawan dapat menyaksikan serta berjalalan-jalan ke dalam hutan yang subur sejauh 26 kilometer. Harganya sendiri kami banderol Rp 8 juta.” Jelas Khaerudin.

Bagi wisatawan yang ingin merasakan Loco Tour dengan jarak yang lebih dekat dan harga yang lebih murah, dapat mencoba loco tour dengan kereta yang lebih kecil isi 8 orang ini.

Wisatawan bisa menjelajah ke perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur. Foto oleh Wike Sulistiarmi/Phinemo

Loco tour ini dihargai Rp 50 ribu untuk sekali jalan untuk satu kereta. Wisatawan akan diajak untuk menikmati perjalanan menelusup ke dalam desa dan melewati sebuah jembatan yang menjadi perbatasan antara Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Wisatawan dapat meminta petugas untuk berhenti sejenak dan berfoto di jembatan. 

Wisatawan dari Libya, Malaysia, Timor Leste dan Indonesia bersemangat saat mengikuti Loco Tour. Mereka bahkan berfoto di jembatan yang menjadi pembatas Jawa Tengah dan Jawa Timur. Foto oleh Wike Sulistiarmi/Phinemo

Jika Kamu datang ke Cepu Blora, cobalah sesekali mengikuti Tour Loco ini. Ajak teman agar Kamu bisa menyewa satu kereta dengan teman terdekatmu.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU