Ini Sosok Energik Victorine Lengkong, Plt Kepala Dinas Pariwisata Bitung

Nama Victorine Lengkong mendadak banyak disebut di dunia maya, baik di media massa maupun sosial media. Ini profil sang Plt Kepala Dinas Pariwisata Bitung, Sulawesi Utara.

SHARE :

Ditulis Oleh: Shabara Wicaksono

Belakangan ini nama Victorine Lengkong jadi bahan perbincangan, baik di media massa maupun di sosial media. Siapa dia?

Victorine Auransje Olivia Lengkong, atau lebih akrab disebut Victorine Lengkong, merupakan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang sebelumnya bertugas sebagai Kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat di Pemerintah Kota Bitung. Kini ia bertugas sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Kota Bitung, Sulawesi Utara.

Victorine Lengkong menjadi Plt Kepala Dinas Pariwisata Kota Bitung, menggantikan Ellen Sutrisno. Foto dari akun IG @victorinelengkong

Baca juga: Punya 92 Spot Selam, Pulau Lembeh di Sulawesi Utara jadi primadona wisata bahari di Sulut

Dilansir dari jurnalpatrolinews.com, setelah menjabat posisi tersebut, ia akan segera mengadakan pertemuan dan mengundang para pelaku pariwisata di Kota Bitung, seperti pengelola resort, Usaha Kecil Menengah (UKM), pengrajin cinderamata serta pengelola lokasi wisata.

“Saya ingin mendengar masukan dari mereka, karena merekalah yang tahu banyak soal pariwisata. Untuk kemudian dikawinkan dengan program yang sudah ada agar semua klop dan tidak berjalan sendiri-sendiri,” kata Victorine.

Victorine Lengkong berfoto di Dabirahe Dive, Spa and Leisure Resort, Kota Bitung. Foto dari akun IG @victorinelengkong

Dalam foto potongan berita di koran terkait posisi baru Victorine sebagai Plt Kepala Dinas Pariwisata Kota Bitung di akun Instagram pribadinya, @victorinelengkong, pada Jumat, (19/1), Victorine bertekad akan menjaga amanah perihal tugasnya.

“Terima kasih Tuhan dan Terima kasih Pimpinan atas kepercayaan yg diberikan memimpin Dinas Pariwisata Kota Bitung. Semoga Amanah. I will do my best. Amen,” tulis Victorine.

Dalam foto tersebut juga terdapat harapan masyarakat Kota Bitung agar segera berinovasi memajukan pariwisata daerah Kota Bitung.

“Kami berharap Ibu Orin -sapaan Victorine (red), bisa lebih kreatif dan berinovasi untuk kemajuan pariwisata daerah ini,” tutur sejumlah warga Kota Bitung.

Victorine Lengkong di Dive Into Lembeh Hairball Resort, Kota Bitung. Foto dari akun IG @victorinelengkong

Baca juga: Cara bertarung travel agent di era digital

Victorine nampaknya sosok yang memahami perkembangan promosi pariwisata di era sekarang.

Setelah menjabat posisi Plt Kepala Dinas Pariwisata Kota Bitung, ia kerap mengunggah foto dirinya di spot wisata Kota Bitung, di akun Instagram pribadinya.

Seperti dalam foto di atas, Victorine berfoto di Dive Into Lembeh Hairball Resort.

Resort yang berada di kawasan aertembaga Kota Bitung ini memiliki rate 4.5 di Google Review. Hampir semua ulasan berisi hal positif, baik mengenai keramahan pemilik resort dan staf, kelezatan menu yang disajikan, hingga keindahan alam di sekitarnya.

Keindahan alam di Dive Into Lembeh Hairball Resort. Foto dari website Dive Into Lembeh Hairball Resort.

Victorine Lengkong berjanji akan bekerja maksimal di posisi barunya ini.

“Sebagai bawahan, saya siap bekerja untuk kemajuan pariwisata Bitung,” kata Victorine.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU