Karimunjawa dari Semarang Makin Mudah Naik Pesawat, Ini Daftar Maskapai yang Melayani

Karimunjawa dari Semarang kini makin mudah dengan pesawat. Pesawat yang digunakan adalah ATR 72, pesawat baling-baling dengan mesin ganda.

SHARE :

Ditulis Oleh: Shabara Wicaksono

Ke Karimunjawa dari Semarang kini makin mudah dengan naik pesawat. Ada beberapa maskapai yang melayani penerbangan ke sana, yaitu Airfast, NAM Air, dan Wings Air.

Terbaru adalah Wings Air. Jadwal penerbangan Semarang-Karimunjawa satu kali per hari dengan menggunakan pesawat jenis ATR 72 berkapasitas 72 kursi. Sebelumnya, untuk ke Karimunjawa dilayani oleh penerbangan perintis rute Surabaya-Karimunjawa PP dan penerbangan carter Semarang-Karimunjawa dengan menggunakan pesawat Twin Otter berkapasitas 13 kursi.

Baca Juga: Tip Liburan ke Luar Negeri Murah Saat Rupiah Melemah

Sementara sebelumnya, NAM Air telah melayani penerbangan Semarang – Karimunjawa PP pada hari Rabu, Jumat, dan Minggu. Penerbangan dilakukan pada pukul 06.00 WIB dari Semarang. Sementara dari Karimunjawa, penerbangan dilakukan pukul 07.15 WIB.

Cara pesan tiket pesawat ke Karimunjawa dari Semarang

destinasi wisata karimunjawa (Foto/Youtube)

Beroperasinya rute Wings Air ke Karimunjawa ini menambah pilihan moda transportasi ke Karimunjawa. Sebelum Wings Air dan NAM Air, rute penerbangan Karimunjawa dari Semarang ini dilayani maskapai perintis berjadwal yaitu Airfast Indonesia.

Baca Juga: Dibanding Dahulu, Mengapa Harga Tiket Pesawat Sekarang Lebih Murah?

Karimunjawa sendiri merupakan destinasi wisata bahari unggulan Jawa Tengah. Di wilayah yang termasuk dalam kawasan Kabupaten Jepara itu terhampar 27 gugusan pulau dengan beragam wisata air seperti penangkaran hiu, pantai dengan pasir putih yang terhampar luas, hingga snorkeling. Kepulauan ini biasa disebut dengan ‘Maldives-nya Jawa Tengah’.

Bagi Anda yang tertarik untuk bertandang dan menikmati vakansi super mengesankan ke sana, cara pesan tiket pesawat ke Karimunjawa bisa Anda lakukan dengan menghubungi narahubung  Puti (0812-8979-1267), Pipit (0813-9113-7217) atau Wita (0821-2528-1965).

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU