Setiap negara di dunia memiliki berbagai sapaan atau julukan masing-masing, seperti negara Indonesia yang memiliki julukan Zamrud Khatulistiwa atau Nepal yang memiliki julukan ‘Negeri Seribu Kuil’.
Julukan ini sebenarnya adalah gambaran dari kondisi setiap negara, seperti julukan Zamrud Khatulistiwa Indonesia yang tercetus karena posisi Indonesia yang berada di garis katulistiwa. Sehingga banyak negara menyapa Indonesia sebagai Zamrud Khatulistiwa. Tapi, apakah julukan Negara Nepal sebagai ‘Negara Seribu Kuil’ ini benar-benar menggambarkan kalau Nepal memang memiliki seribu kuil? Kamu percaya nggak kalau Nepal memiliki kuil sebanyak seribu?
Menurut Kamu benarkah Nepal memiliki 1000 kuil? Well, menurut informasi yang saya dapat dari Wikipedia dan BossNepal.com, ternyata hanya ada sekitar 203 kuil Hindu dan puluhan kuil Buddha dari total 20 distrik yang ada Nepal . Jumlah ini tidak mencapai angka seribu.
Meskipun begitu, saya tidak menyangkal dengan julukan yang di terima Nepal, karena di tiap distrik di Nepal terdapat lebih dari 7 kuil, bahkan ada yang mencapai 57 kuil. Hal ini disebabkan karena tiap komplek candi biasanya terdiri puluhan kuil Hindu atau Buddha yang telah berusia ribuan tahun.
PPB pun sudah menetapkan salah satu komplek candi sebagai situs warisan dunia. Candi ini memiliki 7 kuil yang berdekatan yang masih terawat dengan baik dan masih menjadi tempat ibadah, penyelenggaraan festival keagamaan dan upacara masyarakat setempat.
Ratusan kuil di Nepal ini ‘ada’ karena sebagian besar masyarakatnya beragaman Hindu dan Buddha. Sehingga di sana banyak sekali kuil.
Nepal memiliki 14 zona dan 75 distrik yang terbagi di tiap bagian wilayah di Nepal. Di sana, terdapat ratusan kuil yang tersebar di berbagai distrik. Mungkin akan sangat melelahkan jika melihat ratusan kuil saat berada di Nepal. Maka dari itu, saya akan memperlihatkan beberapa kuil di Nepal yang terkenal di kalangan wisatawan tapi memiliki nilai sejarah yang tinggi. Berikut ini adalah 9 kuil terbaik di Nepal.
Bicara tentang sebuah bangunan, pasti ada sejarah dalam proses dan tujuan pembangunannya, begitu pula dengan Kuil Pashupatinath. Kuil ini merupakan Kuil Hindu Siwa yang terletak di ibukota Nepal, Kathmandu.
Kuil ini berada di tepi sungai Bagmati, di mana menjadi batas kunjungan wisatawan. Karena kuil ini melarang kerang non-Hindu masuk ke dalam kuil ini. Alasan kuat larangan ini adalah karena kuil ini diangap sebagai kuil paling suci diantara kuil-kuil lainnya.
Selain kuil, di sini juga terdapat situs Bhasmeshvar Ghat yang digunakan untuk kremasi jasad orang-orang yang meninggal.
Siapa sih yang nggak kenal dengan Gunung Himalaya? Gunung tertinggi di dunia ini memang sebagian daerahnya berada di Nepal. Meskipun berada jauh dari kota, namun di Kuil Muktinath yang berada di kawasan Annapurna Conservation Area ini ramai oleh wisatawan.
Mereka datang untuk beribadah mencari Keselamatan (Mukti) dan sebagian lainnya untuk wisata. Meskipun jalur menuju kuil ini sangat berbahaya dan sangat terjal, namun banyak orang datang ke kuil Muktinath ini.
Kuil yang berada di 105 km dari Karhmandu ini khusus dibuat untuk dewi bernama Manakamana dan diyakini bisa memenuhi keinginan rakyat. Candi Hindu ini memiliki misteri dalam pembangunannya. Menurut warga setempat, dulu para petani bekerja keras untuk memikul batu-batu besar berkilo-kilo meter demi membangun kuil ini hingga darah mereka bercucuran.
Untuk mencapai lokasi kuil ini, wisatawan harus naik cable car jika tidak ingin berjalan berjam-jam menaiki tangga.
Stupa Swayambhunath merupakan situs agama tertua di Nepal dan menjadi tempat penghormatan bagi para penganut Hindu dan Buddha. Tempat ini juga dikenal sebagai Monkey Temple karena banyak monyet yang ada di sana.
Stupa terdiri dari kubah dan diatasnya dihiasi dengan mata Buddha di keempat sisinya. Diyakini, lima patung Buddha di sana dilapisi oleh emas karena bangunan bersejarah ini selalu terlihat indah meskipun sudah lama dibangun. Untuk bisa mencapai kuil ini, para pendatang harus melewati 365 anak tangga curam yang disediakan.
Guhyeshwari Temple adalah salah satu kuil suci yang dihormati di Kathmandu, Nepal. Kuil ini didedikasikan untuk Dewi Parwati.
Kuil ini berada tidak jauh dari kuil Pashupatinath di Kathmandu, Nepal. Guhyeshwari Temple sendiri merupakan kuil yang dibangun oleh Raja Pratap Malla, di abad ke 17 di mana ia mendedikasikan kuil ini kepada Dewi Parwati.
Kuil Ram Janaki merupakan kuil Hindu yang berada di Janakpur Mithila Nepal. Kuil ini didedikasikan untuk dewi Hindu Sita di mana menjadi kuil utama Maithali asli pribumi Nepal.
Bangunan ini merupakan campuran gaya Islam dan Rajput di mana terdapat tiga lantai dengan jendela dan kisi berwarna-warni.
Menurut legenda dan epos, Raja Janak (disebut Videha) memerintah daerah sekitar kuil ini selama periode Ramayana. Ia memiliki seorang putri bernama Janaki (Sita), putrinya memilih Rama sebagai suaminya, dan menjadi ratu Ayodhya. Sebagai istri dari Rama yang dihormati, maka dari itu dibangunlah kuil ini untuk menghormatinya.
Kuil ini dibangun khusus oleh seorang Raja Nepal di mana ia bertemu dengan seorang Dewi Kali di dalam mimpinya. Dewi Kali sendiri meminta sang Raja untuk membuatkan kuil dan saerah parung Dewi Kali.
Tempat ini dikenal dengan Candi Dakshinkali di mana letaknya berada di 14 mil dari selatan Kathmandu.
Contoh arsitektur di abad pertengahan adalah adanya Changu Narayan. Karena keunikannya, kuil inipun menjadi salah satu situs warisan dunia UNESCO. Letaknya berada sekitar 8 mil dari timur Kathmandu di Bhaktapur.
Kuil ini memegang peranan penting dalam sejarah persebaran agama Hindu di Nepal.
Legenda mengatakan bahwa gigi dari Dewi Sati jatuh di sini ketika Shiva membawa tubuh kematiannya. Oleh karena itu, kuil ini dinamai dengan Dantakali.
Nama ini berasal dari ‘Danta’ yang berarti ‘gigi’ dan ‘Kali’ bentuk ‘Sati’.
Setiap daerah di Nepal memiliki banyak kuil karena setiap kuil dibangun untuk menghormati satu Tuhan saja atau satu sosok saja. Sehingga kuil di berbagai distrik di Nepal sangatlah banyak. Jadi, jangan heran jika Nepal disebut dengan Negeri Seribu Kuil. Oke?
Setiap agama mengajarkan cara untuk menghormati Tuhan. Dan negara Nepal memiliki seribu kuil untuk menghormatinya.