Wedangan Kampoeng

Nikmatnya menikmati sejuput kopi di tengah suasana kampung nenek, cuma bisa Kamu rasakan di Wedangan Kampoeng Sleman Jogja!


wedangan kampoeng

Suasana malam yang syahdu di Wedangan Kampoeng Sleman. Sumber foto

Ada yang bilang Jogja terbuat dari rindu dan angkringan. Sepertinya memang tak salah, karena selagi Kamu berlibur ke Jogja bukan hal yang sulit untuk menemukan angkringan. Biasanya di angkringan ini Kamu akan menemukan berbagai jenis cemilan, sate, nasi kucing, dan kopi. Jika biasanya angkringan yang Kamu temui berupa lapak kecil kaki lima di pinggir jalan, maka kesan yang berbeda akan terlihat di Wedangan Kampoeng Sleman. 

Wedangan Kampoeng Sleman merupakan tempat makan yang mengusun konsep angkringan dengan menonjolkan suasana pedesaan atau kampung. Sekilas melihat rumah makan ini Kamu akan langsung dibawa pad akenangan mas aallu rumah kakek nenek di desa. Rumah joglo berdinding kayu jati dengan pepohonan di kanan kiri, juga suara gemercik air di sungai. Ya, seperti itulah suasana yang akan Kamu temui di Wedangan Kampoeng Sleman, Jogja. 

Buka dari jam 06.00 pagi sampai jam 23.00 malam, wedangan Kampoeng Jakal Jogja ini menyajikan dua jenis menu. Saat pagi sampai siang hari menu yang disajikan Wedangan Kampoeng Sleman berupa olahan masakan rumahan dan dibuat prasmanan. Sedangkan saat siang sampai malam hari menu makanan Wedangan Kampoeng berupa makanan ala angkringan. Dengan berbagai jenis sate lezat yang menggugah selera. 

Karena memiliki nama Wedangan Kampoeng maka tempat makan ini juga memiliki menu andalan berupa minuman. Dalam bahasa Jawa Wedangan berarti minuman. Beberapa minuman andalan yang dijual di Wedangan Kampoeng Sleman antara lain wedang ronde, wedang uwuh, wedang secang, wedang asle, bandrek, teh dan juga kopi. 

Jangan khawatir soal harga, karena Wedangan Kampoeng Sleman ini mematok harga yang sangat terjangkau. Bahkan banyak yang bilang harga mahasiswa, karena menu makanan termurah dihargai Rp2.500 dan harga tertingginya bahkan tak sampai di angka Rp20.000.

Lokasi

Jalan Candi Winangun, Sardonoharjo, Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581


Lihat Juga di Sekitar Wedangan Kampoeng






jogja bay waterpark

Jogja Bay Waterpark

xt square

XT Square

sindo edu park

Sindu Edu Park





Rekomendasi Hotel di Yogyakarta






Data tidak tersedia.