Memeringati HUT RI, pendaki biasanya mendaki gunung dan melakukan upacara Agustusan di gunung untuk memeriahkannya. Sayangnya beberapa gunung di Indonesia memilih untuk melakukan penutupan pendakian untuk upacara 17 Agustus.
Jika Anda masih ingin melakukan upacara Agustusan di Gunung, berikut ini deretan gunung yang masih buka untuk pendaki:
Dalam postingan akun @gunung_prau ini nantinya akan ada 1.000 layang-layang yang akan diterbangkan untuk menyambut hari kemerdekaan RI. Jika berminat alangkah lebih baik untuk daftar. Jangan lupa bersihkan sampah setelah Anda rampung ikuti kegiatan ini demi lingkungan yang lebih baik.
Nantinya pihak Taman Nasional Gunung Bromo Tengger Semeru akan menyediakan tempat untuk upacara bendera, salah satunya di Kalimati dan area Raku Kumbolo.
Berdasarkan informasi yang kami telusuri, tiga gunung di Pasuruan ini akan tetap buka saat Upacara 17 Agustus. Jadi bisa jadi salah satu alternatif mendaki.
Memeringati ulangtahun Indonesia Taman Nasional Gunung Tambora mengadakan ragam acara. Seperti:
1. Kemah Bakti Konservasi.
2. Pengibaran Bendera Merah Putih Sepanjang 73 m di puncak Tambora, Jalur Piong.
3. Sosialisasi Pengelolaan Taman Nasional dan sosialisasi Karhutla.
4. Bakti Lingkungan/Sapu Gunung.
5. Pendidikan konservasi.
6. Penanaman pohon
Berdasarkan informasi yang kami telusuri, Taman Nasional Kerinci Seblat masih buka untuk pendakian selama tujuhbelasan.
Gunung Slamet, Prau, Sindoro, Sumbing, Ungaran, Andong, Merbabu, dan Muria tetap buka.
Menurut surat edaran yang diikeluarkan Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango, jalur pendakian Gede Pangrango ditutup sementara selama 13 hingga 22 Agustus mendatang. Informasi ini diumumkan secara resmi melalui surat edaran nomor SE/026/BBTNGGP/BIDTEK/Tek.P2/8/2018.
Untuk itu, Anda bisa alihkan lakukan upacara 17 Agustus di gunung-gunung lain sekitar seperti Gunung Cikuray, Gunung Papandayan, Gunung Ciremai, atau Gunung Guntur.