Chichicastenango Cemetry, Kuburan Warna-warni Menggemaskan di Guatemala

Kuburan warna-warni ini dinamai dengan Chichicastenango Cemetry. Di sini semua makamnya dihiasi dengan nisan berwarna-warni. Sehingga kesan seramnya seakan menghilang.

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Kuburan identik dengan kemistri yang menyeramkan, namun jika Anda datang ke di Kota Chichicastenango, Guatemala Anda akan melihat pemakaman yang sama sekali tidak seram. Di sini kuburannya berwarna-warni. Mungkin Anda para pemburu foto instagramable akan suka berlama-lama di sini.

Kuburan warna-warni di kota Chichicastenango ini bukanlah hasil iseng, melainkan mengandung sebuah tradisi yang telah dianut oleh Suku Maya penghuni kota ini sejak dulu. Pemakaman ini dijuluki dengan Chichicastenango Cemetry.

Area Kuburan Warna-warni di Guatemala. Foto/ GULNAZ KHAN

Setiap warna nisan menandakan status dan kedudukan mereka. Warna-warna itu mengandung beragam arti, putih melambangkan kesucian, pirus melambangkan perlindungan, dan kuning melambangkan matahari yang melambangkan manusia. Namun banyak pula yang dicat sesuai dengan warna favorit mendiang semasa hidup. Itulah alasan mengapa pemakaman ini terlihat cantik dan instagenik.

Baca juga: Potret Ereveld Menteng Pulo, Kuburan Fotogenik dan Indah yang Jauh dari Kesan Mengerikan

Kebanyakan warga Guatemala merupakan penduduk asli Mayan K’iche. Selain memiliki tradsi mengecat kuburan dan nisan dengan warna cetar. Mereka juga memiliki tradisi Hari Orang Mati dan akan datang ke kuburan-kuburan untuk meletakkan sesajen kepada almarhum yang dijenguk.

Sesajen yang diberikan beragam, mulai dari dupa, alkohol, hingga ayam.

Baca juga: Tempat Angker di Indonesia yang Jadi Tempat Wisata dan Lokasi Syuting Film

Kuburan di sini punya beragam warna, mulai dari putih hingga merah cetar. Foto/Gulnaz Khan

Salah satu hal yang pasti, Chichicastenango Cemetry merupakan salah satu pemakaman paling cantik yang ada di dunia. Bahkan banyak wisatawan sengaja jauh-jauh terbang ke negara ini untuk melihat langsung areal pemakaman yang letaknya jauh di atas bukit itu.

Bukannya seram atau bergidik, siapa pun yang datang akan dibuat betah untuk berfoto.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU