Pemkot Bandung Pasang Banyak Charging Station, Nggak Perlu Takut Low Batt Pas Jalan-jalan di Bandung

Asyik! Nggak perlu lagi takut kehabisan baterai pas jalan-jalan di Bandung!

SHARE :

Ditulis Oleh: Rani Suryatama

Asyik! Nggak perlu lagi takut kehabisan baterai pas jalan-jalan! Foto diambil dari akun IG Ridwan Kamil

Zaman sekarang, smartphone nggak bisa lepas dari genggaman. Termasuk saat jalan-jalan. Pesan tiket, booking hotel, foto-foto, cari lokasi, semua pakai smartphone.


Baca: Rekomendasi smartphone murah dengan kamera kece namun harga terjangkau


Bahkan kini, yang pertama dicari saat baru sampai di hotel atau restoran adalah stop kontak listrik atau bahasa kerennya: ‘colokan’. Ya wajar aja, hampir semua hal kita lakukan menggunakan smartphone, hal itu tentu menguras baterai.

Yang jadi masalah adalah, saat kita nggak nemu colokan pas jalan-jalan, sementara daya baterai udah tipis, bikin panik!

Melihat hal itu, Pemerintah Kota Bandung sepertinya cukup peka. Belum lama ini, mereka memasang charging station gratis di spot-spot strategis, untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat akan daya baterai smartphone.

Charging station ini dibuat dengan nuansa warna biru serta abu-abu. Di tiap charging station ada 2 kursi dan 2 stop kontak.

Lokasi charging station 

Pemerintah Kota Bandung melalui Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, Prasarana Sarana Utilitas, Pertanahan, dan Pertamanan (DPKP3), memasang beberapa charging station di taman-taman tematik, seperti misal Taman Cibeunying, atau juga Taman Sejarah.


Baca: 10 Taman di Bandung yang Bikin Hidup Lebih Bahagia


Charging station ini nantinya akan dievaluasi pemakaiannya. Jika berdasar evaluasi ternyata berdampak positif, nantinya pada tahun 2018 jumlah charging station akan diperbanyak. Selain di taman tematik, charging station akan dipasang juga di sekolah-sekolah hingga di halte bus.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU