Bus Wisata Bogor "Uncal" Siap Beroperasi Tahun Ini, Begini Tampilannya

Bus wisata Bogor atau yang lebih dikenal dengan nama Uncal siap beroperasi tahun 2018 ini. Dengan tampilan unik, bus berwarna biru ceraj ini siap ajak wisatawan keliling Kota Bogor.

SHARE :

Ditulis Oleh: Rizqi Y

Bus wisata Bogor atau yang lebih dikenal dengan nama Uncal akan segera beroperasi tahun 2018 ini. Salah satu hal yang menjadi indikatornya adalah telah didapatkannya Sertifikat Registrasi Uji Tipe kendaraan (SRUT) yang dikeluarkan oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Nama Uncal sendiri merupakan akronim dari Unforgettable City Tour at Lovable City di Kota Bogor.

Bus Uncal Bogor siap beroperasi tahun ini. Sumber

Baca juga: Catat, Wisatawan Dilarang Bawa Kantong Plastik ke Telaga Warna Bogor

Sebelumnya Sertifikat Registrasi Uji Tipe kendaraan (SRUT) ini memang menjadi kendala utama dalam pengoperasian bus wisata Uncal ini.

Sampai saat ini, pihak Dishub masih mengurus pengalihan pelaku operasional dai bus wisata Bogor tersebut. Sebelumnya bus wisata Bogor Uncal ini dikelola oleh Perusahaan Daerah Jasa Transportasi (PDJT) selaku BUMD milik Kota Bogor. Atas dasar alasan kondisi keuangan Perusahaan Daerah Jasa Transportasi (PDJT) yang belum stabil, maka hak kelola tersebut diambil alih oleh Dishub.

Selain itu saat ini penyesuaian atas aturan yang telah terekomendasi dan persyaratan juga telah terpenuhi. Baik dari kelayakan, teknis, keamanan, maupun STNK atau kelengkapan administrasi sudah selesai.

Bus wisata Bogor dengan warna biru cerah dan desain yang unik. Sumber

Baca juga: Wisata Devoyage Bogor, Wisata Bernuansa Khas Eropa dengan 150 Spot Foto

Bus wisata Bogor yang berwana biru serah ini dirancang dengan desain unik sehingga menarik perhatian. Bus ini mampu menampung 25 wisatawan sekali jalan. Ada 13 tempat duduk yang masing-masing mampu diduduki dua wisatawan berbadan sedang.

Bus wisata Bogor ini sebetulnya telah diluncurkan pada awal Januari tahun 2017 lalu. Namun karena beberapa kendala bus ini pun belum dioperasikan kembali. Dengan terpenuhinya beberapa persyaratan ini semoga bus wisata Bogor Uncal benar-benar bisa beroperasi tahun 2018 ini. Akan lebih baik jika bisa dijalankan sebelum libur lebaran 2018 nanti.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU