Buka Puasa Gratis untuk Anda yang Bernama Eddy

Selain orang dengan ejaan nama Eddy, ia mengatakan promo buka puasa gratis ini juga bisa didapatkan warga dengan ejaan lain, yakni Eddi, Eddie, Edy, Edie, Edi, Edhy, Edhi, dan Edhie.

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Kabar gembira untuk Anda yang memiliki nama Eddy, sebab gerai Roti Bakar Eddy (RBE) memberikan promo buka puasa gratis bagi Anda yang bernama Eddy.

Hal ini dibenarkan oleh pemilik RBE, Risdy dan tawaran menarik ini bisa Anda nikmati selama bulan ramadhan.

“Benar ada promo itu. Karena brand kami ada nama ‘Eddy’-nya dan Eddy adalah pendiri dari usaha Roti Bakar Eddy. Dengan adanya promo untuk mereka yang bernama Eddy di bulan Ramadhan, semoga Allah memberikan keberkahan pada usaha Roti Bakar Eddy,” ujarnya dilansir dari KompasTravel.

Baca juga: Promo All You Can Eat Bandung, Buka Puasa Makin Puas Mulai dari Rp50 Ribu

Selain orang dengan ejaan nama Eddy, ia mengatakan promo ini juga bisa didapatkan warga dengan ejaan lain, yakni Eddi, Eddie, Edy, Edie, Edi, Edhy, Edhi, dan Edhie.

Bila Anda ingin mendapatkan promo ini, langsung saja ke kedai Roti Bakar Eddy yang sudah ada tujuh cabang di Indonesia. Lalu perlihatkan kartu identitas diri Anda seperti KTP dan SIM.

“Promo ini hanya berlaku di tujuh cabang Roti Bakar Eddy yang tertera di syarat dan ketentuan, karena saat ini hanya tujuh outlet RBE yang menggunakan komputer dalam bertransaksi, sehingga mudah dalam pengecekan,” terang Risdy dilansir dari sumber yang sama.

Baca juga: Asik! Bandara Soekarno Hatta Bagi-bagi 5.075 Boks Takjil Gratis Selama Ramadhan

Tujuh cabang yang bisa Anda datangi antara lain: Roti Bakar Eddy cabang Bogor, Depok, Cibubur, Bintaro, Pondok Gede, Ciledug, dan Haji Nawi.

Promo ini hanya bisa digunakan untuk Anda yang ingin makan di tempat dan hanya bisa digunakan satu kali makan selama promo berlangsung.

Jika Anda memenuhi syarat, Anda bisa mendapatkan menu buka gratis dengan menu roti bakar cokelat keju dan es teh manis. Datanglah menjelang berbuka agar Anda bisa langsung menikmati hidangan berbuka gratis dari kedai ini.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU