Jika sebelumnya sudah ada Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) yang mengeluarkan platform digital bookingina.com, kini giliran Asosiasi Tour dan Travel Agent ( Asita) yang meluncurkan platform digital berupa Asita Go. Sebetulnya Asita Go ini sudah di-soft launching pada Juli 2017 lalu bersamaan dengan diselenggarakannya Musyawarah Nasional Khusus (Munassus) III ASITA di Bandung, Jawa Barat. Keberadaan Asita Go ini diharapkan dapat memberikan akses teknologi penunjang usaha untuk para anggotanya.
Asita Go sendiri merupakan sistem dan jaringan distribusi yang diperuntukkan bagi produk dan jasa industri wisata. Sehingga nantinya akan memungkinkan bagi para ASITA untuk mengakses dan berbisnis secara online. Hal senada juga diungkapkan Joko Suratno, Ketua ASITA DPD Jateng.
“Iya, ASITA baru meluncurkan Asita Go. Fungsinya itu hampir mirip dengan traveloka, bedanya kalau yang ini masih b to b (bussiness to bussiness). Tujuannya ya jelas, untuk memberi kemudahan ke seluruh anggota dalam mendapatkan layanan online dalam proses penjualan paket wisata”, jelas Joko Suratno
Produk dan jasa yang saat ini telah masuk dalam lingkup ASITA di antaranya tiket pesawat domestik dan internasional, kamar hotel, kereta api, paket wisata/tour domestik dan internasional, paket haji/umrah, dan lain-lain. Hadirnya Asita Go diharapkan memberikan solusi terbaik yang bebas pilih, bebas ribet dan bebas rumit bagi bisnis travel agent. Apalagi platform ini telah berbasis web dan terintegrasi dengan sistem reservasi tiket pesawat domestik dan internasional, reservasi hotel dan reservasi tiket kereta dalam satu halaman web.
Keberadaan sebuah platform pasti ditujukan untuk memberikan manfaat bagi penggunanya. Sama halnya Asita Go yang memiliki visi untuk melindungi seluruh anggota yang tersebar seluruh Indonesia. Tak hanya itu saja, anggota Asita juga akan merasakan beberapa kelebihan Asita Go seperti:
Sistem Asita Go yang sudah terintegrasi dengan sistem airlines. Setiap user akan mendapatkan ID yang bisa digunakan untuk akses sistem. Setelah itu user bisa melakukan cek seat yang masih tersedia, cek harga, booking tiket hingga cetak tiket secara mandiri.
Asita Go juga didesain dengan fasilitas yang lengkap. Mulai dari fasilitas perbandingan harga, menampilkan harga resmi maskapai, sampai mencari harga tiket termurah dari beberapa maskapai sekaligus dalam satu tampilan layar. Fasilitas inilah yang membuat Asita Go lebih efisien dan efektif, karena takperlu menghabiskan banyak waktu untuk mencari tiket termurah.
Semua aktivitas jual beli di Asita Go bisa dilakukan selama 24 jam tanpa perlu bantuan operator atau admin. Syaratnya adalah hp atau gadget yang terhubung lancar dengan internet dan saldo yang masih mencukupi untuk transaksi.