Arab Saudi atau yang secara resmi dikenal Kerajaan Arab Saudi merupakan sebuah negara Arab yang terletak di Asia Arab yang mencakup seluruh wilayah Semenanjung Arab. Sejak beberapa bulan lalu, pemerintah Arab Saudi secara resmi telah mengeluarkan visa turis untuk pertama kali dalam sejarah, karena selama ini hanya memberikan akses kunjungan untuk keperluan ibadah haji/umroh dan pekerjaan saja.
Terdapat beberapa tempat wisata di Arab Saudi yang dapat dikunjungi oleh wisatawan selain destinasi religi seperti Mekkah dan Madinah. Berikut ini adalah beberapa diantaranya.
Al-Wahbah Crater atau dikenal dengan Maqla’ Tamiyyah merupakan kawah gunung berapi dengan kedalaman 250 m dan diameter 2 km. Kawah vulkanik Al-Wahbah Crater berjarak 250 km dari Kota Ta’if, tepi barat dataran tinggi Harrat Kishb di wilayah Hejazi di Arab Saudi.
Wadi Hanifah terletak di wilayah Najd, Provinsi Riyadh, Arab Saudi bagian tengah. Wadi Hanifah merupakan salah satu lembah terindah yang membentang sepanjang 120 km dari barat laut ke tenggara, melewati Kota Riyadh. Suasana yang sejuk membuat Wadi Hanifah sangat ramai didatangi oleh warga setempat untuk menghabiskan waktu sore bersama keluarga.
Benteng Masmak begitu unik karena dibangun menggunakan tanah liat di tengah-tengah ibukota Arab Saudi, Riyadh. Selesai dibangun tahun 1895, benteng ini menjadi saksi bisu penaklukan Kota Riyadh dari Dinasti Al-Rasyid oleh Dinasti Al-Saud yang dipimpin Abdul Aziz Al-Saud pada 1902.
Madain Salih merupakan situs arkeologi yang konon dianggap terkutuk dan terlarang dikunjungi oleh siapapun. Madain Salih dahulu kala menjadi tempat tinggal bagi kaum Tsamud dan Ad yang kemudian binasa oleh azab Allah SWT karena telah durhaka dan mendustakan dakwah Nabi Saleh AS.
Tuwaiq merupakan tebing batu yang dikelilingi oleh padang tandus yang memotong Dataran Najd di Arab Saudi bagian tengah. Tuwaiq berjarak sekitar 800 km dari perbatasan selatan Al-Qasim. Tuwaiq dikategorikan sebagai tanah purba yang memiliki bagian stratigrafi pada masa Jurrasic.
Jabal Sawda merupakan puncak tertinggi di Arab Saudi dengan ketinggian mencapai 3133 mdpl (9843 ft). Terletak sekitar 20 km dari Abha di Provinsi ‘Asir, Arab Saudi. Jabal Sawda memiliki sebuah hutan alami yang banyak ditumbuhi pepohonan juniper. Tak jauh dari Jabal Sawda terdapat desa wisata yang terkenal dengan keindahan air terjunnya yang memikat.
Masjid Jawatha dianggap sebagai masjid pertama di Arab bagian timur yang dibangun pada abad ketujuh masehi. Sebagian besar dari Masjid Jawatha telah menjadi reruntuhan, meskipun demikian tetap digunakan untuk tempat beribadah. Konon masjid ini menjadi tempat penyimpanan Hajar Aswad selama 22 tahun saat dicuri oleh orang-orang Qarmati.