5 Tempat Wisata Ala Jepang di Malang yang Wajib Dikunjungi

bagi anda dengan budget terbatas tetap dapat merasakan suasana liburan ala Jepang dengan mengunjungi beberapa tempat wisata di Malang berikut.

SHARE :

Ditulis Oleh: Taufiqur Rohman

Jepang telah lama menjadi salah satu tujuan wisata yang paling diminati oleh wisatawan dunia. Pesona Jepang selalu berhasil membuat siapapun terpikat oleh keindahan panorama alam dan keunikan budayanya. Tidak heran jika wisatawan yang berkunjung ke Jepang dapat dipastikan suatu saat akan kembali lagi dan lagi.

Berwisata ke Jepang memang membutuhkan budget yang cukup tinggi mengingat negeri sakura ini bukan termasuk negara bebas visa untuk pemegang paspor Indonesia. Tak perlu khawatir, bagi anda dengan budget terbatas tetap dapat merasakan suasana liburan ala Jepang dengan mengunjungi beberapa tempat wisata di Malang berikut.

1. The Onsen Hot Spring Resort

(Instagram/theonsenresortbatu)

The Onsen Hot Spring Resort terletak di JL. Arumdalu No. 98, Songgokerto, Kecamatan Batu. Resort ini memiliki area wisata dengan nuansa Jepang dengan atraksi wisata utama berupa onsen yang dapat dikunjungi setiap pukul 14.00-17.00 WIB. Harga tiket masuk ke The Onsen Hot Spring Resort berkisar Rp. 50.000, jika ingin berendam di onsen akan dikenakan tarif tambahan sebesar Rp. 150.000 per orang.

Reservasi sekarang di Booking.com dengan harga mulai IDR 3.000.000,- atau di Agoda dengan harga mulai IDR 2.313.596,-

2. Taman Bunga Selecta

(Instagram/dolisky)

Taman Bunga Selecta berlokasi di Jalan Raya Selecta No. 1, Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Area wisata ini memiliki taman bunga yang sangat identik dengan flower garden di Jepang, misalnya Showa Memorial Park di Tokyo. Terdapat juga wahana lain seperti sky bike, perahu ayun, dan kolam renang. Pengujung dapat menjelajah setiap sudut Taman Bunga Selecta dengan biaya tiket masuk sekitar Rp. 40.000.

3. Boonpring Andeman

(Instagram/boonpringandeman)

Boonpring Andeman memiliki panorama alam yang identik dengan Sagano Bamboo Forest di Kyoto. Letaknya berada di JL. Andeman, Dusun Kampung Anyar, Sanankerto, Kecamatan Turen. Dalam area ini juga disediakan beberapa wahana seperti perahu angsa, ATV, boat, panahan, bola air, dan kolam renang. Setiap pengunjung yang datang dikenakan biaya masuk sebesar Rp. 10.000 untuk dewasa dan Rp. 5.000 untuk anak-anak.

4. Zona Jepang di The Legend Star, Jawa Timur Park 3

(Shutterstock)

Zona Jepang di The Legend Star, Jawa Timur Park 3 memiliki pohon sakura, kastil, kuil, hingga rumah tradisional yang dibuat sedemikian mirip dengan aslinya. Mulai beroperasi dari pukul 12.00-21.00 WIB, tiket masuk ke area wisata ini dikenakan biaya sebesar Rp. 100.000-an per orang. Pengunjung juga dapat menyewa kimono, pakaian tradisional Jepang dengan merogoh kocek Rp. 70.000-an.

5. Taman Bunga Coban Talun

(Instagram/arumwijayanti_)

Taman Bunga Coban Talun memiliki keindahan khas taman bunga yang ada di Jepang. Coban Talun sebenarnya merupakan sebuah air terjun di Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Tempat wisata ini sangat Instagenic dengan dilengkapi berbagai wahana bermain lainnya. Tiket masuk ke Coban Talun sekitar Rp. 10.000, masuk ke taman bunga dikenai tambahan biaya Rp. 10.000.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU