Ada beragam kuliner di dunia, mulai dari fastfood hingga tradisional. Tapi tak semua makanan di dunia ini punya bentuk yang menarik untuk dinikmati. Banyak orang menyebutnya aneh dan tak layak makan karena wujudnya.
Berikut ini makanan paling aneh di dunia yang mungkin pernah Anda coba saat traveling.
Sekilas melihat kuliner ini memang tidak ada yang aneh, tapi tahukah Anda ternyata hidangan bernama Escamoles ini adalah sejenis makanan terbuat dari telur semut. Bukan sembarang semut, tapi jenis semut berbisa yang bertelur di dalam akar tanaman.
Telur semut ini memiliki rasa mirip keju cottage dan agak pedas. Biasanya disajikan sebagai isian taco atau omelet. Anda pernah mencobanya?
Makanan paling aneh di dunia ke dua ada di Jepang. Kuliner bernama Shirako ini merupakan kantung sperma ikan jantan. Biasanya disajikan mentahan seperti menikmati sushi.
Teksturnya lembut dan creamy saat digigit akan ada sensasi meleleh dimulut.
Meskipun aneh dan menjijikkan, namun makanan ini harganya sangat mahal, yakni 100 dollar (sekitar Rp 1,4 juta).
Jenis keju ini mungkin sekilas terlihat biasa saja, tapi proses pembuatannya bisa dibilang tidak etis.
Awalnya keju yang terbuat dari susu domba ini dipanaskan, lalu diendapkan dan diawetkan selama tiga minggu. Setelah jadi, keju dibiarkan dikerubuti lalat hingga bertelur di permukaan keju. Kemudian, keju dibiarkan selama berminggu-minggu sampai telur menjadi larva dan membuat kerju itu membusuk.
Semua proses di atas pun disebut dapat menghasilkan rasa dan tekstur keju yang berbeda. Anda berani mencobanya?
Makan telur bebek dan ayam memang aktivitas yang sudah biasa, tapi bagaimana jika telur yang Anda nikmati sudah menjadi embrio ayam dengan bulu, kepala, sayap, dan bagian tubuh ayam yang telah utuh? Apakah Anda tertarik untuk mencobanya?
Di Filipina, hidangan seperti itu sudah biasa dinikmati. Namanya Balut. Menjijikkan dan aneh.
Dari tampilan luarnya saja, tarantula goreng tak memiliki appeal yang menggoda lidah. Namun, bagaimana dengan rasanya?
Tentang kenikmatan rasa enak atau tidaknya suatu makanan memang tak bisa disamaratakan. Semua orang memiliki subjektivitas yang berbeda. Untuk mengetahui lebih lanjut bagaimana rasa tarantula goreng ini, coba dengarkan podcast phinemo ini.