Bandung lekat dengan kesan romantis dengan koleksi kuliner yang lezat. Memadukan keduanya, Taman Love Soreang hadir sebagai pilihan destinasi wisata kuliner yang romantis. Tak hanya itu, Taman Love Soreang ini juga menawarkan beberapa spot cantik untuk berfoto para pengunjung.
Taman Love menjadi resto pertama di Bandung yang menawarkan pengalaman berwisata kuliner lezat di dalam pesawat. Sebuah pesawat terbang tang bermesin disulap menjadi tempat makan yang romantis dengan pemandangan perbukitan hijau di sekelilingnya.
Taman Love Soreang sendiri memang bukan destinasi baru, melainkan sudah buka sekitar dua tahun lalu. Namun keberadaan resto yang menggunakan pesawat jenis perintis bernama Srikandi Indonesia ini baru dibuka pertengahan Februari 2018 lalu.
Untuk bisa masuk ke dalam pesawat, pengunjung harus membeli makanan di restoran yang berada di Taman Love Soreang dengan tiket tambahan sebesar Rp15.000. Tiket tambahan ini juga bisa digunakan untuk berenang di kolam renang yang memiliki lanskap pemandangan Gunung Sadu Soreang dan hamparan pemukiman di wilayah Bandung Selatan.
Nah, kolam renang ini juga merupakan salah satu spot paling favorit di Taman Love Soreang. Selain punya panorama yang ciamik, kolam ini ternyata memiliki bentuk unik, yaitu berbentuk Love. Saat malam hari bahkan panorama dari kolam Love ini terlihat lebih romantis dan indah.
Selain kolam dan resto romantis, Taman Love juga cocok untuk berwisata bagi Anda yang hobi berfoto di spot-spot yang cantik. Di area taman ini terdapat spot gardu pandang berbentuk tulisan I
Lokasi Taman Love Soreang berada di Cijengkol Selarwi, Sadu, Soreang, Bandung, Jawa Barat. Taman ini buka setiap hari dari pukul 09.00 WIB hingga 21.00 WIB. Tiket masuk ke destinasi ini cukup terjangkau, yaitu Rp5.000 per orangnya.