Kamu para pencinta olahraga ekstrim, tidak lengkap jika tidak mencoba olahraga bungee jumping yang sudah mulai banyak digemari di Indonesia.
Berikut adalah spot-spot bungee jumping di Indonesia yang bisa kamu coba datangi:
Meskipun nantinya kamu akan melompat dari ketinggian, namun kamu tidak perlu khawatir karena Bali Bungy, jasa bungee jumping ini akan membekalimu dengan peralatan yang bertaraf internasional yang di pesan langsung dari Australia. di jamin akan memberi keamanan penuh selama melakukan bungee jumping.
Bali Bungy Jumping ini berlokasi di pantai Seminyak tepat di depan pantai di night club Double Six. Harga yang ditawarkan sekitar Rp 850 ribu untuk single dan Rp 1.7 juta untuk tandem.
Masih berada di Bali, lokasi bungee jumping di Desa Blangsinga ini adalah rekomendasi spot bungee jumping yang kedua.
Lokasi favorit untuk bungee jumping di Desa ini berada di Air Terjun Tegenungan. Cukup banyak pengunjung baik lokal maupun mancanegara, karena Bungee Jumping Blangsinga sebagai penyedia jasa memberikan fasilitas yang aman dan lengkap, selain itu, spot pemandangan air terjunnya juga sangat mengagumkan.
Bisa di bilang, sangat jarang untuk bisa melakukan bungee jumping di Indonesia, saat ini sudah ada spot olahraga ekstim ini di Lombok.
Dari menara setinggi 45 meter, kamu akan terjun bebas dengan seutas tali di kaki. A.J. Hackett Bali akan memberikan pengalaman berbeda saat melakukan bungee jumping. Karena kamu akan melompat dari atas menara yang dilengkapi dengan lift yang membuat kamu tidak perlu capek menaiki tangga dengan berjalan kaki. Lewat jasa A.J. Hackett Bali, kamu hanya perlu membayar biaya sekitar Rp 990 untuk single dan Rp 1.850 untuk tandem.
Bali Adrenalin Park adalah penyedia jasa bugee jumping selanjutnya. Dengan slingshot kamu akan dilempar ke atas langit hingga ketinggian yang membuat jantung berdegup dengan kencang. Mau mencoba? Langsung saja datang ke Adrenalin Park di Kuta, Bali.
Letak bungee jumping di Bali Tower ini di sekitar pantai Kuta. Kamu bisa melakukan bungee jumping dari atas menara setinggi 45 meter. Kemudian kamu bakalan dijatuhkan ke dalam kolam renang yang dibuat khusus si bawah menara. Bali Tower Bungy akan memandumu dari hari Senin hingga Jumat pukul 12 siang sampai8 malam. Jika kamu datang saat weekend buka dari pukul 2 siang hingga 6 sore.
Sekarang, kamu tertarik untuk bungee jumping di mana nih?