Ke Penang nggak mencicipi kuliner di sana, rasanya kurang afdol gitu!
Penang, Malaysia terkenal dengan sebuah kuliner yang nikmat untuk disantap. Rasanya kurang afdol gitu kalau Kamu datang ke Penang tapi melewatkan untuk mampir mencicipi kuliner yang lezat di sana. Untuk mencicipnya Kamu bisa datangi 10 restoran legendaris di Penang ini.
Jika Kamu ingin makan masakan seafood, Kamu wajib datang ke Bali Hai Seafood. Di sana Kamu bisa sepuasnya makan seafood. Meskipun Kamu harus bayar mahal, tapi rasanya Kamu nggak akan menyesal deh.
Kamu bisa menemukan berbagai keunikan masakan dari Kapitan Restaurant ini. Harga yang di bandrol dalam setiap porsi di sini bervariasi kok. Jadi Kamu bisa menyesuaikan dengan kantong Kamu. Letak restoran ini berhadapan dengan Masjid Keling.
Nasi Kandar adalah menu masakan khas Penang. Salah satu restoran legendaris yang terkenal di Penang adalah Nasi Kandar Line Clear. Sebuah nasi yang digoreng dan dicampur dengan ayam goreng, sayur, telur asin dan dicampur kuah ini nggak boleh Kamu lewatkan. Bisa juga menambahkan udang sebagai lauk tambahan.
Jangan heran kalau Kamu akan berdesakan jika datang ke sana. Rumah makan di gang sempit ini selalu ramai pengunjung lho! Nasi lemak dan roti bakarnya terkenal enak. Warung ini terkenal murah kok, jadi Kamu nggak perlu khawatir dengan harga yang dibandrol. Kafe ini ada di Jalan Campbell.
Kamu akan menikmati suasana makan pagi di pinggir jalan. Warung makan legendaris ini ada di tepi jalan Transfer. Hidangan yang bisa Kamu nikmati di sana tak lain adalah Roti Bakar Telur Goyang, Kuah kari ayam dan Kamu bisa menebusnya dengan harga yang murah.
Di Penang banyak sekali penjual yang menjual mee sotong lho! Kamu bisa mencobanya di salah satu warung khusus penjual mee sotong. Kamu jug bisa menemukannya di Fort Cornwallis dengan harga yang bervariasi.
Sebuah kafe hipster yang unik yang ada di Georgetown Penang ini selalu diminati oleh anak-anak muda lho. Dekorasi yang ada di dalam kafe bisa Kamu gunakan untuk foto selfie dan OOTD lho. Banyak makanan yang bisa Kamu santap di sini salah satunya adalah Green tea ice dan makanan modern sejenisnya. Tapi sayang Kamu harus menebusnya dengan harga mahal.
Mungkin Kamu harus mengeluarkan budget yang lumayan mahal deh kalau ingin makan di sini. Pasalnya restoran ini menyediakan western food. Kafe yang ada di Lebuh Chulia ini menyediakan menu ayam durian lho. Jika Kamu penasaran, Kamu bisa mencatatnya untuk rekomendasi saat datang ke Penang.
Kuliner lezat ini rupanya nggak boleh Kamu lupakan lho! Kamu bisa mencicipi hidangan sup yang disajikan dengan roti benggali tanpa menguras isi dompet Kamu. Sup yang ditawarkan pun bervariasi, ada sup daging dan ayam. Kamu bisa datang ke Restoran Sup Hameed ini di Jalan Penang berdekatan dengan selolah Convent.
Warung makan ini seperti halnya warung angkringan lho gais. Kamu bisa mengambil makanan apa saja yang Kamu mau dan dipotong-potong di atas piring gitu. Pasembor sendiri adalah makanan berupa sayuran yang disiram dengan kuah kacang. Harga yang dipatok oleh warung ini bervariasi lho. Kamu hanya datang saja ke Food Court Gurney.
***
Gimana? Masih mau diet saat datang ke Penang? Mending pikir-pikir lagi deh!