Didenda Karena Telanjang Kaki dan Dada, Cuma di Kota Unik Ini

Kota unik padahal punya kawasan pantai yang cantik. Tapi wisatawan yang melanggar akan didenda 300 Euro atau sekitar Rp5 juta.

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Berbagai negara di dunia memiliki aturan sendiri-sendiri dalam mengatur negaranya. Tapi uniknya kota di Italia bernama Portofino memiliki aturan ekstrim, di mana orang-orangnya tidak boleh bertelanjang kaki maupun telanjang dada. Padahal, kota ini adalah surganya pemandangan laut yang biasanya dinikmati turis dengan cara telanjang kaki di pantai maupun.

Kota unik bernama Portofino ini merupakan kota kecil di sebelah tenggara Genoa, Italia. Jaraknya hanya 487 km dari Roma. Ini adalah kota dengan kawasan pesisir laut dengan pemandangan yang menawan. Bahkan jadi tempat liburan selebritis, seperti: George Clooney, Robert De Niro, Denzen Washington hingga Madona.

Namun kepopuleran Portofino menjadi destinasi wisata agak mengganggu warga, terlebih kelakuan kurang sopan turis selama di sana.

Baca juga: 8 Hal Terlarang yang Sebaiknya Anda Tahu Sebelum Berkunjung ke Tempat-tempat Ini

Foto/europeanbestdestinations.com

Dikutip dari Express pada Rabu (4/7/2108), pemerintah setempat belum lama ini menerapkan peraturan baru bagi turis yang liburan Portofino, yakni siapa saja yang berjalan di sekitar pelabuhan Portofino tanpa mengenakan baju alias telanjang dada dan telanjang kaki betapapun panas udaranya.

Selain itu, turis juga dilarang menikmati camilan di depan pintu rumah bercat pastel di pelabuhan dan memainkan musik atau suara kencang setelah tengah malam.

Dilansir dari detik.com, turis yang membawa koper atau tas besar juga tidak boleh meletakkannya di atas bangku di tempat umum, tangga, serta sejumlah tempat lain yang menghalangi jalan. Karena mengganggu dan menghalangi orang untuk duduk di sana.

Bagi turis yang melanggar aturan baru ini, maka akan dikenai denda hingga sebesar 300 Euro atau sekitar Rp 5 juta.

Baca juga: Fakta Mengerikan Rusia, dari Disney Militer hingga Danau Pencabut Nyawa

Kota unik ini sudah resmi menerapkan aturan ini dan diharapkan wisatawan yang datang bertindak sopan, sehingga penduduk lokal pun tetap nyaman menyambut ramainya turis. Apalagi saat musim panas, di mana jumlah turis jumlahnya bisa lebih banyak.

Aturan ini bukan hanya  diterapkan kota unik Portofino ini, kota sekitar seperti Rapallo dan Santa Marfherita juga menerapkan aturan yang mirip agar turis disiplin dan berkelakuan baik selama liburan di kota mereka.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU