SpaceX -sebuah perusahaan swasta bidang antariksa yang didirikan miliuner industri teknologi, Elon Musk, sukses meluncurkan roket terbarunya, Falcon Heavy. Roket ini diklaim sebagai roket terkuat sejagat, namun dengan biaya yang minimum. Anggaran yang dikeluarkan SpaceX untuk Falcon Heavy adalah sebesar USD 500 juta (Rp 6,7 triliun), jauh lebih sedikit dibanding anggaran NASA untuk mengembangkan Saturn V pada tahun 1970 lalu, yang melebihi USD 6 miliar. Menariknya lagi, roket ini membawa mobil sport Tesla ke luar angkasa.
Elon Musk, orang di balik semua hal luar biasa di atas memang dikenal sebagai sosok yang akan mendominasi dunia teknologi di masa depan.
Sosok yang lahir di Afrika Selatan, 46 tahun lalu ini, juga dikenal sebagai pendiri perusahaan mobil listrik inovatif, Tesla, lalu perusahaan PayPal, penyedia jasa transfer uang secara global, dan juga perusahaan-perusahaan teknologi lainnya.
Karena berbagai proyek revolusionernya itu juga yang menyebabkan ia dijuluki ‘Tony Stark di dunia nyata’, pengusaha kaya dan jenius teknologi di komik dan film Iron Man.
Setelah kesuksesan peluncuran Falcon Heavy, kekayaan Elon Musk melonjak drastis.
Berdasarkan data dari Bloomberg Billionaire Index, per Rabu, (7/1), kekayaan Musk telah mencapai USD 20,9 miliar (Rp 283 triliun). Angka tersebut menempatkannya di urutan ke 41 dalam daftar orang terkaya di dunia versi Bloomberg, di atas Michael Dell, CEO Dell, yang berada di posisi 43 dengan kekayaan USD 20,7 miliar (Rp 280 triliun).
Sebagai seorang yang mendirikan berbagai hal luar biasa di dunia teknologi, cara bersenang-senang Musk juga bisa dibilang ‘tak biasa’.
Video di atas diambil pada tahun 2015, saat Elon Musk dan mantan istrinya, Tululah Riley, mencoba atraksi wisata di Inggris bernama wing walking. Atraksi tersebut disediakan oleh operator akrobatik udara, tim Breitling Wingwalkers.
Elon Musk dan istrinya berdiri di atas pesawat yang terbang dengan kecepatan 209 km/jam.
Di akun Instagram pribadinya, @elonmusk, ia juga pernah mengunggah foto berlatarkan momen matahari terbenam di pantai.
Malibu di California memang terkenal dengan keindahan pantai-pantainya, seperti El Matador State Beach, Zuma Beach, Point Dume State Beach, dan masih banyak lagi.
Begitulah Elon Musk, sebagai seorang yang masuk jajaran 50 orang terkaya dunia dan pemimpin berbagai proyek revolusioner masa depan, ke-nyentrikannya tetap terlihat dari caranya bersenang-senang. Namun ternyata, Elon Musk tak selalu tampil nyentrik, nyatanya ia pun tetap sama seperti orang pada umumnya, menyukai momen matahari terbenam di pantai.