Banyak orang tergiur ke Korea Selatan karena destinasi epik yang ditampilkan dalam Drama Korea. Misalnya ke Pulau Nami dalam drama Winter Sonata, Pulau Jeju dalam drama Secret Garden, hingga Taebaek dalam drama Descendants of The Sun.
Baca juga bagaimana Korea Selatan mampu majukan pariwisata dengan klik di sini.
Jika tiga lokasi syuting itu sudah menjadi destinasi mainstream, lebih baik sesekali ke 7 lokasi syuting drama terbaru Korea berikut ini deh! Dijamin lebih kekinian tan antimainstream!
Di drama While You Were Sleeping terdapat sebuah destinasi yang cukup menarik untuk di datangi lokasinya ada di Sangdong Lake Park. Di Sangdong Lake Park ini turis bukan hanya bisa menikmati satu pemandangan indah saja, tapi beragam. Mulai dari tanaman kering ala afrika hingga danau yang jernih.
Wisatawan dapat berfoto dengan gaya paling kekinian di lokasi syuting film ini.
Bagi wisatawan yang ingin sekedar camping bisa melakukannya di sini juga. Lengkap dan patut untuk didatangi saat Kamu berencana ke Korea Selatan.
My Secret Romance adalah salah satu drama Korea yang cukup populer di tahun 2017. Dalam drama ini sang sutradara menampilkan sebuah tempat yang cukup fenomenal yaitu Pantai Chuam di Donghae. Pantai ini cukup menarik karena memiliki pemandangan yang unik dengan bebatuan dan karang yang menjulang.
Sebenarnya My Secret Romance syuting di kawasan Daemyung Resort Sol Beach yang memiliki gaya bangunan Santorini namun karena berada Pantai Chuam, Kamu wajib mampir di kawasan pantai saat ke sini. Dijamin Kamu tidak akan kecewa karena pemandangan indahnya.
Pocheon Art Valley merupakan destinasi yang cukup epik di Korea Selatan karena memiliki pemandangan yang unik dengan tebing dan danau yang cantik. Pocheon Art Valley ini sendiri pernah menjadi lokasi syuting drama Scarlet Heart Ryeo.
Tempat ini tak begitu mainstream dan bisa menjadi pilihan destinasi hits drama korea yang bisa Kamu pilih saat liburan ke Korea Selatan. Jangan lupa bawa kamera agar fotomu makin menarik.
Goblin adalah salah satu drama paling fenomenal di Korea Selatan karena mengambil cerita yang cukup rumit tentang Malaikat Maut, Kim Shin yang mencari jodohnya. Momen yang paling menggetarkan adalah ketika sang malaikat maut, Kim Shin bertemu dengan Ji Eun Tak di sebuah pantai dan memberikan satu buket bunga. Kemistri romantis yang tercipta dari adegan inipun kini menjadi hal yang banyak ditiru oleh wisatawan saat mengunjungi Pantai Jumunjin, lokais syuting drama Goblin.
Kini banyak orang berlomba-lomba berfoto di lokasi syuting drama Goblin ini di Pantai Jumunjin. Kamu juga harus ke sini biar kekinian kayak orang-orang Korea Selatan.
Weightlifting Fairy Kim Bok Joo merupakan drama komedi yang menceritakan tentang pasangan Kim Bok Joo dan Jung Joon Hyung. Salah satu lokasi syuting yang membuat para penggemar drama Korea baper adalah ketika Kim Bok Joo dan Jung Joon Hyung beradegan di sebuah taman bermain di Daegu yaitu E-World.
Cobalah sesekali ke sini saat ke Korea Selatan untuk mencicipi keseruan E-World layaknya pasangan Kim Bok Joo dan Jung Joon Hyung.
Satu lagi drama Korea yang cukup fenomenal dan bikin baper yaitu drama Strong Woman Do Bong Soon. Terlebih saat adegan romantis di sebuah Daepohang Port Light House di Sokcho.
Karena akting dua pemain utama di Daepohang Port Light House ini kini diburu wisatawan. Kamu juga bisa datang ke sini untuk berfoto.
Selain berfoto Kamu juga bisa melakukan aktivitas jogging atau kulineran karena di sekitar pantai ada banyak penjual kuliner khas Korea Selatan. Cobalah sesekali ke sini saat berada di Korea Selatan.
Jika Kamu adalah pecinta spot unik dan menarik, cobalah ke White Block Gallery di Paju. Di sini Kamu bisa bersantai merasakan secangkir kopi dan bersantai di sana sambil merasakan suasana unik di dalam ruangan unik.
Di luar galeri juga terdapat spot instagramable yang bisa dijadikan spot foto. Kamu bisa berfoto di sana.
Jika ingin liburan ke Korea dengan spot yang tak biasa, cobalah datang ke 7 lokasi syuting drama korea di atas.