Dian Sastrowardoyo Bakal Bertualang Cicipi Kuliner Indonesia dalam Film Aruna dan Lidahnya

Dian Sastrowardoyo akan bertualang ke berbagai penjuru Indonesia untuk mencicipi kuliner Indonesia demi film barunya itu.

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Dian Sastrowardoyo, artis cantik pemain film AADC akan beradu peran dengan Nicholas Saputra dalam film terbaru yang ia mainkan, Aruna dan Lidahnya. Uniknya, dalam film ini Dian akan berperan sebagai Aruna yang bertualang ke berbagai penjuru Indonesia untuk mencicipi kuliner.

Film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Laksmi Pamuntjak ini bercerita tentang Aruna yang dipertemukan dengan tiga sahabatnya di salah satu Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) bidang kesehatan saat investigasi virus flu burung.

Dian Sastro dan pemain film Aruna dan Lidanya saat syuting cicipi kuliner. (Foto/therealdisastr)

Selama investigasi, mereka menjajal kuliner dari berbagai daerah yang dikunjungi. Petualangan pun tak terhindarkan dari empat tokoh yang memiliki karakter yang berbeda itu. Bukan hanya sekedar cicipi makanan berat, minuman, hingga jajanan pun dilahap habis oleh Dian Sastrowardoyo.

Baca juga: Kesan Ashanty Saat Membedah Isi Villa Ahmad Dhani: Menyeramkan dan Cocok untuk Film Horor

“Di buku banyak momen menarik, mengingatkan saya akan kegiatan sehari-hari seperti ketika kita makan sambil ngobrol. Menurut saya itu materi yang bagus diolah dalam layar lebar,” kata sutradara Edwin saat jumpa media di Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (31/5) malam dilansir dari travel.tribunnews.com.

Lokasi Syuting dan kuliner yang dicicipi Dian Sastrowardoyo

Poster film Aruna dan Lidahnya.

Lokasi syuting film ini dilakukan di Surabaya, Madura, Pontianak, dan Singkawang. Sejumlah kuliner daerah tersebut akan ditampilkan dalam film yang dimainkan oleh Dian tersebut.

Salah satunya adalah makanan Lorjuk yang hanya ada di Pamekasan. Makanan itu sebelumnya tidak diceritakan dalam novel.

“Lorjuk itu dari bentuknya enggak enak di makan, tapi ketika masuk mulut enak banget. Ingin nambah,” ujar Edwin.

“Selain itu ada makanan pengkang khas Pontianak. Kalau pengkang itu diceritakan di buku, sebagian besar kuliner di buku akan ada di film,” tambahnya.


Dian mengaku merasa sangat senang menjalani syuting karena ia tak berhenti makan.

“Gak berhenti ketawa, gak berhenti makan, seru terus walaupun suting sampai jauh malam!” tulisnya dalam postingan Instagramnya.

Baca juga: 23 Kuliner Menjijikkan di Dunia yang Tak Terbayangkan Bisa Dimakan Manusia

Semantara, karakter Bono yang dimainkan Nicholas Saputra merupakan seorang chef yang sangat mengerti makanan. Ia juga merupakan sahabat Aruna.

“Bono ini sangat eksploratif sama makanan, dia menganggap dunia ini santai dan makanan bisa jadi inspirasi,” kata Nicholas.

Film yang dijadwalkan rilis akhir September ini akan mengambil 60 persen cerita dari buku. Edwin mengatakan Aruna dan Lidahnya akan berlatar waktu masa kini.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU