Taman Nasional Bali Barat Menjadi Destinasi Terbaik se-Asia Pasifik

Kabar gembira datang dari Jerman. Taman Nasional Bali Barat menjadi destinasi terbaik se-Asia Pasifik dalam ajang Internationale Tourismus Borse (ITB) Berlin.

SHARE :

Ditulis Oleh: Rizqi Y

Taman Nasional Bali Barat menjadi destinasi terbaik se-Asia Pasifik. Sumber

Bali lagi-lagi menorehkan prestasi dan berhasil memberi kabar gembira bagi dunia pariwisata Indonesia. Kabar gembira tersebut datang dari Berlin Jerman. Taman Nasional Bali Barat menjadi destinasi terbaik se-Asia Pasifik. Penghargaan ini diberikan dalam rangkaian acara Internationale Tourismus Borse (ITB) Berlin.

Baca juga: Bandara Bali Utara Gagal Dibangun, Ini Alasannya

Dalam gelaran Internationale Tourismus Borse (ITB) Berlin tersebut, Taman Nasional Bali Barat berhasil masuk dalam kategori Best Top 100 Destination. Proses pengumuman dilakukan sekitar pukul 16.00 waktu Berlin, dan penghargaan untuk Taman Nasional Bali Barat diberikan langsung di Palais am Funkturm, ITB Berlin.

Dalam gelaran ITB Berlin tersebut ada setidaknya lima kategori yang dikompetisikan. Mulai dari Best of the Planet, Best of Cities, Best of Nature, Best of Seaside, Earth Award dan Communities & Culture. Sedangkan untuk kategori Best of the Planet sendiri masih terbagi dalam enam sub kategori, di antaranya Best of Africa, Americas, Asia-Pacific, juga Europe. Ada juga Best of Atlantic dan Mediterranean.

Baca juga: 5.555 Penari Kecak Kolosal Bali Pecahkan Rekor Dunia, Ini Videonya

Taman Nasional Bali Barat menjadi destinasi terbaik se-Asia Pasifik. Sumber

Dalam sub kategori Best of the Asia-Pacific terpilihlah Taman Nasional Bali Barat menjadi destinasi terbaik. Hal ini tentu akan membawa dampak baik bagi pertumbuhan wisata Bali pada khususnya dan wisata Indonesia pada umumnya.

Terpilihnya Taman Nasional Bali Barat menjadi destinasi terbaik Asia-Pasifik juga menandakan bahwa index daya saing wisata Indonesia tak kalah dari negara lainnya.

Taman Nasional Bali Barat bersama  Tung Dap Village Thailand menjadi perwakilan ASEAN dalam ajang ITB Berlin. Sayangnya Thailand kalah pamor dari destinasi Portugal yang berada di urutan pertama hingga empat. Thailan berada di urutan enam besar untuk kategori Best of Cities, Communities & Culture.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU