Kampung Mural 3D Gang Husada, Destinasi Hits Tangerang Bertema Pedesaan

Kampung Mural 3D Gang Husada, Tangerang ini punya spot unik dan menarik dengan tema pemandangan desa sehingga banyak didatangi wisatawan.

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Gang Husada di Pamulang Kota Tangerang Selatan baru-baru ini banyak diperbincangkan oleh warganet. Pasalnya jalanan kampung ini dihiasi oleh Mural 3D yang instagenik. Wisatawan pun berdatangan ke Kampung Mural 3D Gang Husada ini untuk berfoto.

Kampung Mural 3D sedang ramai oleh wisatawan. Sumber foto

Mural 3D yang terpampang di jalanan Gang Husada tersebut bertema pedesaan dengan sungai besar dan ikan-ikan lucu. Pemandangan ini bukan hanya mempercantik jalanan Gang Husada RT 06 RW 06 itu, namun juga menjadi atraksi baru bagi masyarakat dan wisatawan yang datang.

Selain sungai, di tembok-tembok gang juga dihiasi dengan gambar tiga dimensi gunung dan pepohonan sehingga gang terlihat sangat asri meskipun jarang pepohonan.

Baca juga: Wujud Jembatan Grindulu Senilai Rp 211 Miliar di Kampung SBY

Anak kecil berlarian di gang. Sumber foto

Pengunjung bukan hanya bisa berfoto, namun juga mengingatkan untuk melestarikan alam layaknya tema lukisan di gang ini.

Awal mula dibuat lukisan 3D di Gang Husada

Warna biru dan hijau di gang ini mendamaikan mata. Cocok menjadi destinasi untuk merilekkan otak. Sumber foto

Mural ini diketahui berawal dari kesediaan warga sekitar untuk menjaga dan melestarikan lingkungan lewat Pemkot Tangerang, Gang Cantik Berseri. Program ini mendorong setiap kelurahan mempercantik gang di lingkungan dengan cat atau penghijauan dengan dana pemkot dan warga. Seluruh warga ternyata berkereasi untuk memuat mural 3D. Alhasil, murah 3D inipun dikerjakan pada 5-27 Maret 2018 yang lalu.

Kreasi ini ternyata bukan hanya menarik minat anak-anak tapi juga orang dewasa.

Sebagai pelopor, warga Gang Husada Pamulang Barat Tangerang Selatan berharap kreasi mereka bisa menjadi percontohan bagi kampung lainnya.

Baca juga: Potret Kampung Warna-warni di Tepian Danau Sunter

Tampilan Kampung Mural 3D saat sepi. Sumber foto

Sekarang, hampir setiap hari kampung ini didatangi oleh turis dari berbagai daerah untuk menikmati mural tersebut.

Bisa dibilang Mural 3D di Gang Husada ini menjadi destinasi wisata murah bagi masyarakat sekitar karena berkunjung ke Kampung 3D ini tidak dipungut biaya masuk, wisatawan yang datang hanya perlu memberikan sumbangan seikhlasan untuk pemeliharaan saja.

Kini, Gang Husada pun menjadi tren di media sosial. Anda tertarik untuk datang ke kampung ini juga? Jangan lupa aja teman agar makin seru!

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU