Turki, sebuah negara di mana masyarakatnya hidup dalam perpaduan budaya Eropa dan Asia yang kental. Tempat yang cocok jika Kamu ingin menemukan kultur, budaya, keunikan arsitektur sebuah bangunan , pemandangan alam indah, dan kuliner lezat.
Berikut ini 7 tempat wisata Turki yang bakal membuatmu merasakan atmosfer “traveling anti mainstream”.
Pernahkah kamu mendengar jika di dunia ini ada sebuah tempat yang menggunakan batu sebagai tempat tinggal dan menara? Nah, di Cappadocia / Kapadokya kamu bisa melihat langsung rumah-rumah dan menara yang terbuat dari batu.
Selain itu, bagi para wisatawan yang ingin melihat pemandangan unik ini dari ketinggian, disediakan balon udara juga, lho.
Gunung Nemrut terletak di Provinsi Adiyaman, Turki. Kira-kira25 mil dari kota Kahta, Gunung Nemrut menjulang tinggi. Gunung yang sering disebut dengan Nemrut Dagi merupakan tempat bersemayamnya Antiochus I yang dikeramatkan pada masa kejayaan Dinasti Commagene. Makan tersebut dikelilingi oleh oleh patung para dewa, Hercules, Zeus, Tyche dan Apollo.
Pemandian air panas ini terbentuk secara alami. Warna putih pada wilayah pemandian ini terbentuk secara alami. Dipercaya, mandi di air panas ini mampu menyembuhkan penyakit asma, penyakit rematik, dan penyakit kulit.
Pemandian ini sebenarnya berada di kawasan komplek wisata sejarah romawi. Di kawasan ini, terdapat amphitheater (arena bekas untuk pertarungan hewan buas untuk hiburan di masa sejarah) di Herapolis.
Pernah merasakan kebab di Indonesia? Perpaduan, sayur, tepung pembungkus, dan daging serta sausnya benar-benar juara. Rasa KW saja enak, apalagi rasa aslinya.
Kebapci Iskender adalah salah satu tempat yang wajib didatangi jika berwisata kuliner di Turki. Menurut media Turki, Kebapci Iskender merupakan restoran pertama yang menyediakan kebab.
Blue Lagoon adalah sebutan yang sering diterima oleh pantai ini. Ombak yang tenang bahkan dalam badai membuat kawasan ini disebut dengan Dead Sea.
Di pantai ini, para wisatawan bisa merasakan wisata adrenalin mulai dari paragliding, scuba diving, hingga ultramarathon. Di kawasan ini, banyak sekali resort yang berjejeran, jadi kamu nggak usah takut tidak bisa mengeksplor pantai ini.
Turki identik dengan barang-barang yang unik dan antik. Di Grand Bazaar yang terletak di dekat Universitas Istanbul ini menyediakan banyak pernak-pernik yang keren banget. Menjual berbagai barang mulai dari tas, peci, cincin lucu, dan masih banyak lagi yang lainnya. Pasar ini memang sudah sangat tua, namun banyak wisatawan yang sengaja datang ke sini untuk berbelanja.
Selain menjual berbagai barang unik, di pasar ini juga terdapat penjual kuliner.
Turki sebagai negara yang terletak di perbatasan Asia dan Eropa, memiliki banyak sekali bangunan bersejarah yang unik. Kamu akan butuh waktu setidaknya 10 hari untuk mengelilingi dan mengenal Turki dan melihat langsung bangunan-bangunan bersejarah di Turki.
Mulai dari Bosporus Bridge, Rumeli Hisari, Galata Tower, Sokkulu Mehmet Pasa Mosque, Izmir Clock Tower, Library of Celsus, Selcuk dan masih banyak lagi yang lainnya.
Berbicara tentang destinasi wisata di Turki memang tidak akan ada habisnya. Yang jelas, Turki tidaklah ‘kalah’ dengan negara-negara di Eropa seperti Pranscis yang saat ini banyak diburu oleh para wisatawan dunia.