10 Fenomena Langit dan Hujan Meteor Bulan November

Catat tanggal-tanggal penting hujan meteor bulan November berikut ini. Khusus untuk Anda pencinta fenomena langit.

SHARE :

Ditulis Oleh: Wike Sulistiarmi

Kabar gembira untuk Anda pencinta fenomena langit dan hujan meteor. Selama November ini akan ada 10 fenomena langit yang terjadi. Catat tanggal-tanggal penting berikut untuk disisihkan menikmati pemandangan langit nan luar biasa di destinasi impian.

1. Hujan Meteor Taurid di awal November

Pada awal November akan ada hujan meteor hingga 10 meteor per jamnya. Hujan meteor ini disebut dengan Taurid di mana hujan meteor berasal dari kepingan komet 2P/Encke.

Baca juga: Tips Menyaksikan Hujan Meteor 

2. Fase bulan baru 7 November 2018

Bulan akan memasuki fase bula baru pada 23.03 WIB. Pada fase ini sudut elongasi antara matahari dan bulan hampir nol derajat. Sayangnya peristiwa ini tidak disaksikan karena bulan berada di antara matahari dan bumi.

3. Fenomena segitiga Bulan-Merkurius-Jupiter pada 9 November 2018

Fenomena ini bisa diamati pada pukul 18.00 waktu lokal Anda. Dalam fenomena ini bulan – Merkurius – Jupiter akan membentuk segitiga. Ini adalah momen yang cukup langka yang patut untuk disaksikan oleh Anda.

4. Konjungsi bulan dan Saturnus pada 11 November 2018

Pada tanggal 11 November Bulan akan bertemu dengan Saturnus dengan jarak 2 derajat satu sama lain. Peristiwa ini disebut dengan appulse di mana bisa diamati pada pukul 18.00 waktu setempat Anda.

Namun untuk dapat melihat fenomena ini butuh teleskop agar cincin Saturnus bisa teramati dengan pembesaran 75 kali. Jadi lebih baik ke observatorium jika ingin melihat langsung fenomena ini.

5. Hujan meteor Taurid pada 12 November

(ilustrasi) gugusan meteor yang menghujani Bumi. (Foto/Merdeka)

Selain awal November, hujan meteor ini juga terjadi pada tanggal 12 November. Pastikan amati di tempat yang tidak ada polusi udara dan cahaya agar makin jelas teramati.

Baca juga: Jepang Siapkan Hujan Meteor Buatan Untuk Sambut Wisatawan di Pembukaan Olimpiade 2020

6. Konjungsi Bulan dengan Mars pada 16 November

Mars juga akan berdekatan dengan bulan pada November ini. Nanti akan tampak fase bulan sabit berada 1 derajat dari Mars. Pemandangan ini bisa dinikmati pada 23.53 waktu setempat Anda. Anda bisa melihatnya dengan mata telanjang maupun dengan teropong mini.

7. Hujan Meteor Leonid pada 18 November 2018

Hujan meteor November kali ini cukup fantastis karena akan ada hujan meteor leonid terjadi di mana sekitar 20 meteor jatuh per jamnya.

Hujan meteor ini bisa dilihat dalam keadaan mata telanjang mulai pukul 03.00 dini hari. Namun karena terdapat fase bulan purnama jadi hujan meteor kali ini akan terlihat lebih redup.

8. Bulan purnama pada 23 November 2018

Fenomena bulan purnama adalah fase bulan di mana bulan terletak di belakang bumi ditinjau dari matahari. Nah, fenomena ini bisa dilihat pada pukul tengah malam. Kala itu fasenya sudah mencapai 88,8 persen. Namun jika ingin melihat sejak sore juga bisa karena fasenya terjadi sejak matahari tenggelam.

9. Konjungsi superior Jupiter pada 26 November 2018

Ini adalah saat terkhir melihat Jupiter di langit barat saat senja. Karena pada tanggal tersebut Jupiter akan mengalami konjungsi superior atau berada di seberang matahari dari pandangan bumi.

Baru beberapa pekan dan bulan berikutnya Jupiter akan muncul di langit timur sebelum matahari terbit.

10. Puncak kecerahan Venus pada 30 November 2018

Masa kecerahan venus ini bisa dilihat jelas di pegunungan dan pantai yang minim polusi cahaya. Ini akan menjadi momen di mana ada benda langit yang terang bercahaya setelah matahari dan bulan.

SHARE :



REKOMENDASI




ARTIKEL KEREN PALING BARU